- Timnas Indonesia U-19 dan timnas Indonesia level senior akan memulai latihan Jumat (7/8/2020) di Stadion Madya, Senayan.
- Elkan Baggott, bek dari klub Inggris Ipswich Town mengaku sudah tak sabar dilatih oleh arahan Shin Tae-yong pelatih kepala timnas Indonesia U-19.
- Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan beri suntikan motivasi kepada seluruh pemain asuhan Shin Tae-yong.
SKOR.id - Pemain dari klub Inggris, Ipswich Town yang dipanggil Shin Tae-yong untuk ikut pemusatan latihan timnas Indonesia U-19, Elkan Baggott mengaku sudah tak saba untuk memulai latihan.
Latihan perdana akan digelar pada Jumat (7/8/2020) di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Senayan.
Ini merupakan pemanggilan pertama untuk Elkan Baggott mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia U-19.
Elkan Baggott sendiri mengaku sangat antusias dan bersemangat untuk menjalani latihan perdana esok hari.
“Teman-teman sangat bersahabat, semua menerima kehadiran saya dengan baik. I can’t wait to train at the field tomorrow,” kata Elkan Baggott dalam laman resmi PSSI.
Sementara itu, Kamis (6/8/2020) siang Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan datang ke lokasi tempat skuad timnas Indonesia dan timnas Indonesia U-19 menginap, Hotel Fairmont, Jakarta Pusat.
Mochamad Iriawan datang untuk memberi motivasi kepada para pemain timnas Indonesia dan timnas Indonesia U-19. Ia tak ingin semangat anak muda dan level senior tetap tinggi untuk membela panji Merah Putih.
Iriawan juga menyebutkan saat timnas bertanding, semua mata penduduk Indonesia akan tertuju pada para pemain.
“Tegaskan bahwa kita adalah Indonesia yang satu. Tak lagi ada sekat-sekat daerah, suku, agama, dan juga asal klub masing-masing. Siapa kita? Indonesia!” ujar Iriawan.
Para pemain timnas menyambut gembira kedatangan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan yang kembali berkunjung ke Hotel Fairmont untuk kali keempat sejak pemusatan latihan ini berlangsung.
“Kami mendapatkan suntikan semangat baru, senang sekali rasanya,” tutur gelandang timnas Indonesia, Evan Dimas.
Berita timnas Indonesia lainnya:
Timnas Indonesia Harus Dikarantina 14 Hari saat Tandang ke Thailand