- Iqbal Gwijangge menceritakan soal penunjukkan sebagai kapten timnas U-16 Indonesia.
- Menurut Iqbal Gwijangge, dia ditunjuk sebagai kapten timnas U-16 Indonesia saat sesi foto tim.
- Iqbal Gwijangge merupakan alumni Liga TopSkor yang pernah bermain untuk Sawsco dan Bandung Pro United.
SKOR.id - Iqbal Gwijangge bercerita soal penunjukkan sebagai kapten timnas U-16 Indonesia.
Iqbal Gwijangge berperan sebagai kapten timnas U-16 Indonesia di ajang Piala AFF U-16 2022 yang digelar di Tanah Air.
Pemain berposisi bek tengah itu mengaku senang bisa mendapatkan kepercayaan menjadi kapten tim.
Penunjukkan Iqbal Gwijangge sebagai kapten timnas U-16 Indonesia ternyata cukup unik.
Pemain berdarah Papua yang besar di Bandung itu mengaku ditunjuk sebagai kapten ketika sesi foto tim menjelang tampil di Piala AFF U-16 2022.
Hal itu diungkapkan Iqbal dalam wawancara eksklusif bersama Direktur Liga TopSkor, M Yusuf Kurniawan yang diunggah ke YouTube Liga TopSkor.
"Ceritanya itu, coach Bima Sakti tiba-tiba saja menunjuk (jadi kapten), " kata Iqbal.
"Jadi ada sesi foto di Jogja ketika latihan, fotografernya bilang harus ada perwakilan kapten. Terus saya yang ditunjuk," tambah pemain yang mengidolakan Boaz Solossa.
Iqbal tampil apik dan tidak tergantikan sepanjang membela timnas U-16 Indonesia di ajang Piala AFF U-16 2022.
Bahkan, Iqbal mendapatkan rezeki lebih, dengan menyabet gelar pemain terbaik Piala AFF U-16 2022.
Sebagai informasi, Iqbal Gwijangge merupakan satu dari 13 pemain jebolan Liga TopSkor yang memperkuat timnas U-16 Indonesia di ajang tersebut.
Iqbal Gwijangge pernah memperkuat dua SSB asal Bandung di Liga TopSkor, yakni Sawsco dan Bandung Pro United.
Mengintip Persiapan UEA U-17, Calon Pesaing Kuat Indonesia
Eksklusif Iqbal Gwijangge: Hikmah Dibalik Pencoretan Saat Seleksi Timnas U-16 Indonesia