- Ezra Walian berbicara tentang pemain terbaik, punya pilihan antara Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo.
- Beberapa nama muncul pada pendapat Ezra Walian soal pemain terbaik Belanda, dari yang sudah pensiun hingga masih aktif bermain.
- Ezra Walian juga mengomentari tentang timnas Belanda dan menyinggung soal Piala Eropa.
SKOR.id - Pemain naturalisasi Indonesia, Ezra Walian berbicara tentang pemain terbaik dunia hingga khusus Belanda.
Ezra Walian baru saja melakukan bincang-bincang eksklusif bersama Skor.id dalam program Dine with Viola di Youtube Skor Indonesia.
Pada salah satu kesempatan, Ezra Walian berbicara soal pemain terbaik yang tentu tak lepas dari Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Rupanya, Ezra Walian merupakan "tim Ronaldo", sebab lebih mengunggulkan mega bintang asal Portugal tersebut ketimbang Messi.
"Bagi saya, Cristiano Ronaldo adalah pemain terbaik. Banyak orang yang mencintai Lionel Messi, tapi bagi saya Ronaldo," kata Ezra.
"Ronaldo punya kepribadian hebat, dia benar-benar pekerja keras untuk bisa berada di tempatnya sekarang. Bagi saya dia adalah contoh."
Penyerang Persib Bandung itu pun memiliki jawaban tersendiri ketika skala pertanyaannya dipersempit yakni pemain terbaik Belanda.
Ia memang merupakan pemain yang berasal dari Belanda, lahir di Amsterdam dan sempat membela timnas Belanda di level usia muda.
"Tentu saja Anda tahu (Robin) Van Persie. Saat bermain, saya sangat mengaguminya, karena saya pikir di Inggris, dia punya nama besar," kata Ezra.
"Semua orang mengenalnya dan dia bermain di posisi saya, jadi saya benar-benar mengaguminya."
"Ada juga (Klaas-jan) Huntelaar, (Arjen) Robben dan yang tak kalah bagus (Wesley) Sneijder, tentu saja," ia membeberkan.
Untuk pemain yang masih aktif atau berada dalam performa terbaik, nama bek Liverpool FC jadi yang terdepan yakni Virgil van Dijk.
"Kami (Belanda) juga memiliki Frenkie de Jong, Donny (van de Beek) dan generasi yang cukup baik saya pikir," Ezra menambahkan.
"Saya pikir setiap tahun, beberapa talenta besar atau beberapa pemain besar muncul dari Belanda."
Pada kesempatan tersebut, penyerang berusia 23 tahun ini juga memberikan pendapatnya tentang timnas Belanda saat ini.
"Saya pikir cukup bagus. Saya berharap pada Piala Eropa akan sukses dan semoga mereka bisa menjadi juara," ucap Ezra.
"Tetapi tentu saja itu (juara) saya rasa masih terlihat cukup jauh. Cukup jauh tapi Anda tahu mereka membutuhkannya," ia menambahkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Baca Juga Berita Ezra Walian Lainnya:
Eksklusif Ezra Walian: Kesan Tiada Akhir untuk Persib Bandung
Eksklusif Ezra Walian: Berharap PSSI Bantu Tuntaskan Masalah Administrasi ke FIFA