- Eks timnas Spanyol, Luis Garcia, bicara soal absennya Sergio Ramos di Piala Eropa 2020.
- Luis Garcia mengakui jika dirinya merindukan sosok Sergio Ramos di skuad Spanyol.
- Namun, ia memahami risiko membawa Sergio Ramos yang tidak dalam kondisi fit.
SKOR.id - Mantan pemain timnas Spanyol, Luis Garcia, membahas tentang absennya Sergio Ramos di Euro 2020.
Sergio Ramos tidak masuk dalam skuad timnas Spanyol yang akan berjuang di Piala Eropa 2020.
Bek Real Madrid itu diketahui tidak dalam kondisi fit setelah diterpa sejumlah cedera musim lalu.
Luis Garcia mendukung keputusan Luis Enrique yang tidak menyertakan Sergio Ramos ke dalam tim besutannya.
Menurutnya, membawa pemain yang tidak dalam kondisi terbaik justru menumbuhkan rasa ragu bagi Spanyol.
"Memang benar dia adalah pemimpin yang luar biasa, selalu ada ketika dibutuhkan tim nasional," kata Garcia.
"Namun, dalam turnamen ini (Euro 2020) pemain dituntut tampil 120 persen. Membawa pemain yang kemungkinan mengalami cedera pada laga pertama atau bahkan dalam latihan seperti Ramos akan berisiko," imbuhnya.
Kendati demikian, mantan penggawa Liverpool itu tidak menampik jika dirinya merindukan sosok Sergio Ramos di tim La Furia Roja.
"Kami akan merindukannya, tapi Luis Enrique sudah memikirkan hal itu matang-matang," Garcia menuturkan.
"Dia selalu jujur dengan para pemainnya dan ia akan membawa pemain yang sedang dalam performa terbaik," ia menyudahi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
AKHIRNYA, DANG VAN LAM DEBUT DI CEREZO OSAKA
Dang Van Lam bercerita tentang debutnya, dukungan fans, dan perbedaan sepak bola Vietnam dengan Jepang.
Selengkapnya: https://t.co/4rSQLpJY7L pic.twitter.com/ykfU5hfStu— SKOR.id (@skorindonesia) June 11, 2021
Berita Timnas Spanyol Lainnya:
Jelang Piala Eropa 2020, Timnas Spanyol Lakukan Vaksinasi
VIDEO: Kepa dan Raul Albiol Gabung Latihan Spanyol untuk Piala Eropa 2020