- Lionel Messi sangat mencintai dan dicintai di Barcelona, menurut Ariedo Braida.
- Bintang Argentina itu ramai diberitakan hengkang ke Inter Milan di bursa transfer mendatang.
- Lautaro Martinez dianggap cocok untuk Barcelona.
SKOR.id - Mantan direktur Barcelona dan AC Milan, Ariedo Braida, ragu Lionel Messi akan pindah ke Inter Milan.
Dalam wawancara dengan Tuttomercatoweb, Braida ikut buka suara soal rumor transfer yang ramai dibahas media di Italia, Spanyol, dan Argentina. Soal kemungkinan La Pulga angkat kaki dari Camp Nou dan berlabuh di La Beneamata.
Keretakan antara Messi dan sejumlah petinggi Blaugrana disinyalir menjadi salah satu alasan pengoleksi enam Ballon d'Or ini ingin pergi dari klub yang telah membesarkan namanya tersebut. Tapi, opini berbeda dilontarkan Braida.
Baca Juga: Kisah Lionel Messi Tak Berani Tatap Wajah Henry di Barcelona
"Messi terlalu bahagia di Barcelona dan saya sangat meragukan ia hengkang dari sana," tutur Braida.
"Ia benar-benar dicintai, ia sudah ada di sana sejak kecil dan meraih banyak hal, saya tak berpikir ia memiliki keinginan sedikit pun pindah dari Camp Nou."
Barca juga disebut meminati penyerang Inter, Lautaro Martinez, yang namanya naik daun menyusul performa meyakinkan di Giuseppe Meazza. Bomber berpaspor Argentina tersebut diproyeksikan sebagai suksesor jangka panjang Luis Suarez.
"Saya tahu Barcelona menyukai Lautaro. Mereka pernah membayar klausul yang lebih besar dari yang dia miliki (111 juta euro)," Braida menuturkan.
"Saya pikir ia profil tepat untuk Barcelona, jadi mereka harus mengontraknya."
Baca Juga: Kekacauan di Barcelona: 6 Petinggi Mengundurkan Diri
Pandemi virus corona memaksa seluruh kompetisi mayor di Eropa dihentikan sementara, tanpa ada kepastian kapan akan bergulir kembali. Tak hanya jadwal pertandingan berantakan, bursa transfer pun diprediksi akan mengalami perubahan karena pandemi ini.
"Pandemi virus corona telah mengubah bursa transfer, jadi Inter bisa saja memutuskan mempertahankan dia (Lautaro) dan memperpanjang kontraknya," kata Braida.
Messi telah membantah kabar kedekatan dirinya dengan La Beneamata, seperti yang ditegaskan melalui akun Instagram-nya baru-baru ini.
Sementara itu, Milan dikabarkan tertarik dengan mantan pelatih RB Leipzig, Ralf Rangnick.
"Saya berusaha tidak mengomentari situasi Milan sekarang, tapi saya akan katakan Rangnick adalah pelatih yang dihormati," Braida menegaskan.
"Ia seorang motivator dan suka bekerja dengan pemain muda."