- Egy Maulana Vikri tampil pada laga terakhir Lechia Gdansk di kompetisi Liga Polandia 2020-2021 dengan melawan Jagiellonia.
- Pada laga yang berkesudahan 2-1 untuk kemenangan Jagiellonia itu, Egy Maulana bermain selama 12 menit dari bangku cadangan.
- Pertandingan ini juga bisa menjadi partai terakhir Egy Maulana Vikri bersama Lechia Gdansk.
SKOR.id - Lechia Gdansk menutup gelaran Liga Polandia (Ekstraklasa) dengan hasil buruk. Egy Maulana Vikri pun tampil sebagai pemain pengganti.
Partai terakhir Liga Polandia 2020-2021 telah dilakoni Lechia Gdansk pada Minggu (16/5/2021).
Menghadapi Jagiellonia di Stadion Miejski, Lechia Gdansk gagal menutup kompetisi dengan manis.
Tim asuhan Piotr Stokowiec itu menyerah 1-2 dari tim tuan rumah. Dua gol Jakov Puljic (9'-pen) dan Tomas Prikryl (78') hanya mampu dibalas sekali oleh Karol Fila (61').
Pada laga pemungkas musim ini, Egy Maulana Vikri turun dari bangku cadangan. Meski begitu, pemain timnas Indonesia itu belum bisa banyak berkontribusi.
Egy Maulana Vikri tampil pada menit ke-85 menggantikan Zarko Udovicic kala Lechia Gdansk sudah tertinggal.
Lima menit waktu normal plus tujuh menit injury time tak cukup untuk Egy Maulana memberi kontribusi dan menghindarkan timnya dari kekalahan.
Dengan hasil ini, Lechia pun finis di posisi ketujuh dengan torehan 42 poin dari 30 pertandingan.
Seusai laga ini Egy Maulana akan langsung bertolak ke Dubai, Uni Emirat Arab, guna bergabung dengan pemusatan latihan timnas Indonesia.
Egy Maulana memang termasuk dalam 28 pemain yang dibawa timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Lebih dari itu, partai kontra Jagiellonia bisa menjadi yang terakhir bagi Egy Maulana berseragam Lechia Gdansk.
Pasalnya, kontrak Egy Maulana akan berakhir pada 30 Juni 2021. Hingga saat ini pihak klub belum menunjukkan indikasi akan memperpanjang kontrak Egy.
Padahal, Lechia Gdansk memiliki opsi untuk memperpanjang kontrak pemain 20 tahun itu untuk dua musim ke depan.
Selama membela Lechia Gdansk, Egy Maulana telah mengecap dua gelar juara. Tampil dalam 11 laga selama tiga musim, Egy ikut serta saat Lechia menjadi juara Piala Polandia dan Piala Super Polandia 2019.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Egy Maulana Vikri Lainnya:
Timnas Indonesia vs Afghanistan, Egy Maulana Vikri Bakal Berhadapan dengan Rekannya di Lechia Gdansk
Fakta Final Liga Europa: Digelar di Kandang Klub Egy Maulana Vikri sampai Boleh Disaksikan Penonton