- Kombinasi Zeys dan Agee ini juga terlihat dari gameplay EVOS Legends yang terlihat lebih rapi dan disiplin.
- Bahkan EVOS Legends tercatat berhasil melakukan comeback yang sangat menawan di beberapa pertandingan di MPL ID Season 10.
- Hal ini terlihat pada match kedua EVOS Legends vs RRQ Hoshi, dimana Sutsujin dkk secara disiplin dalam bertahan dan akhirnya mampu melakukan comeback saat late game.
SKOR.id - EVOS Legends tampil sangat mengejutkan pada tiga pekan gelaran MPL Indonesia Season 10 ini.
Terutama pada pekan ketiga ini ketika mereka berhasil mengalahkan ONIC Esports dan RRQ Hoshi.
Tentunya hal tersebut sangat di luar ekspektasi banyak pihak, pasalnya EVOS Legends banyak sekali melakukan perombakan roster pada musim ini.
Hadirnya roster-roster baru seperti Tazz, Sutsujin, dan Dlar ini memberikan warna tersendiri dari gameplay EVOS Legends.
Ditambah pula hadirnya eks pelatih Bigetron Alpha, Steven Age, sebagai pendamping Zeys di kursi pelatih juga memberi variasi gameplay yang bagus.
Seperti yang diketahui Agee mempunyai tanggung jawab sebagai Game Analyst pada musim ini.
Kombinasi Zeys dan Agee ini juga terlihat dari gameplay EVOS Legends yang terlihat lebih rapi dan disiplin.
Bahkan EVOS Legends tercatat berhasil melakukan comeback yang sangat menawan di beberapa pertandingan di MPL ID Season 10.
Hal ini terlihat pada match kedua EVOS Legends vs RRQ Hoshi, dimana Sutsujin dkk secara disiplin dalam bertahan dan akhirnya mampu melakukan comeback saat late game.
Kejadian ini juga terlihat pada match saat melawan Bigetron Alpha di pekan perdana, EVOS Legends juga berhasil melakukan comeback secara sempurna meskipun saat itu musuhnya mendominasi penuh.
Selain itu, saat melawan ONIC Esports lalu EVOS Legends juga berhasil melakukan comeback untuk memenangkan laga.
Steven Agee sendiri memang dikenal sebagai pelatih yang mempunyai gameplay yang disiplin serta sangat mengandalkan late game.
Dan Zeys merupakan ahli strategi yang mampu menyusun komposisi draft yang sangat baik dan pep talk dari Zeys ini mampu meningkatkan moral pemain untuk bisa membawa kemenangan bagi EVOS Legends.
Tak ayal kombinasi Zeys dan Agee ini memang sempurna untuk EVOS Legends karena keduanya saling melengkapi baik dari ingame dan outgame.
Berita Mobile Legends lainnya:
Zeys Beberkan Kunci Jaga Mental Pemain EVOS Legends
Gabung EVOS Legends karena Zeys, Inilah Tugas Agee