- AS Roma melaju ke semifinal Liga Europa usai mendepak Ajax Amsterdam dengan agregat 3-2.
- Di empat besar, I Giallorossi akan berhadapan dengan raksasa Inggris, Manchester United.
- Edin Dzeko tidak gentar melawan Setan Merah dan yakin bisa ke final.
SKOR.id - Edin Dzeko yakin AS Roma dapat melewati adangan Manchester United di semifinal Liga Europa.
Meski bermain seri 1-1 dengan Ajax Amsterdam di leg kedua perempat final, Jumat (16/4/2021), I Giallorossi melaju ke empat besar dengan agregat 3-2 menyusul kemenangan 2-1 di Belanda pekan lalu.
Edin Dzeko, yang membatalkan keunggulan Ajax melalui Brian Bronney, mengaku puas dengan keberhasilan tim Paulo Fonseca melangkah ke semifinal.
"Kami melakukannya dan itu hal paling penting, meski kami menderita selama dua leg," kata pemain asal Bosnia ini kepada Sky Sport Italia.
"Tim ini menunjukkan karakter dan terpenting setelah ketinggalan, yang sebelumnya membuat kami tersendat, hari ini kami terus berjuang dan berlari sampai akhir."
Edin Dzeko pun menambahkan, "Kami benar-benar pantas mendapat tempat di semifinal."
Dalam perjalanannya ke empat besar, AS Roma memenangi 12 dari 14 pertandingan Liga Europa. Menghadapi raksasa Manchester United, yang menyingkirkan wakil Spanyol Granada, tim ibu kota Italia ini menjadi underdog.
Namun Edin Dzeko penuh keyakinan mampu membalikkan prediksi dan menendang tim Ole Gunnar Solskjaer.
"Jika kami berada di semifinal, maka tentu saja kami dapat melakukannya. Ini bukan jalan yang mudah karena Braga, Shakhtar Donetsk dan Ajax pada dasarnya adalah undian terberat yang kami dapatkan," imbuh eks pemain Chelsea tersebut.
"Sekarang kami menghadapi nama besar lainnya, tapi Roma juga nama besar dan kami harus memberikan segalanya untuk mencapai final."
AS Roma akan lebih dulu terbang ke Manchester pada 30 April, sebelum bergantian menjamu Setan Merah pada leg kedua sepekan kemudian.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Mancheseter United Lolos ke Semifinal Liga Europa, Bruno Fernandes Puji Edinson Cavani https://t.co/HNdaylzElb— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 15, 2021
Berita AS Roma Lainnya
Link Live Streaming Liga Europa: AS Roma vs Ajax Amsterdam
Momen Borja Mayoral Cetak Gol Spektakuler Bikin AS Roma Makin Kepincut