- MPL Indonesia Season 10 akan memasuki pekan ketujuhnya.
- Semakin mendekati babak Grand Finals, berbagai prediksi mengenai turnamen ini juga bermunculan.
- Seperti Xin yang telah memprediksi dua tim yang akan melanjutkan perjalanannya ke M4.
SKOR.id - MPL Indonesia Season 10 akan memasuki pekan ketujuhnya.
Semakin mendekati babak Grand Finals, berbagai prediksi mengenai turnamen ini juga bermunculan.
Seperti Xin yang telah memprediksi dua tim yang akan melanjutkan perjalanannya ke M4.
Melalui kanal YouTube pribadinya ia menyebutkan jika RRQ akan menjadi tim perwakilan Indonesia di M4.
"Gua punya feeling M4 ini bakal RRQ, ONIC lagi," ucap Xin.
"Tapi kalau bracketnya sampai ketemu EVOS, hadih guys bahaya banget."
"RRQ kalau ketemu EVOS kalian tau sendiri ya entah EVOS lebih kuat atau RRQ lebih kuat, season 8 kan kita nggak ketemu EVOS di playoff makanya gua tenang," tambahnya.
RRQ Hoshi sendiri merupakan tim yang cukup konsisten, meski sempat turun namun Alberttt dan kawan-kawan perlahan mulai bangkit.
Sementara ONIC Esports masih menjadi tim terkuat terbukti dengan berhasilnya mereka bertengger di puncak klasemen MPL Indonesia Season 10.
Meski begitu ancaman juga hadir dari EVOS Legends yang beberapa kali memperlihatkan kekuatannya.
Berita Mobile Legends lainnya:
Game Corner: Tips Gunakan Hero Gusion Mobile Legends
Event-event yang Bakal Hadir di Mobile Legends di Bulan September