- Dua gol dari Akihiro Ienaga membawa Kawasaki Frontale meraih kemenangan 4-0 atas tim tamu Sanfrecce Hiroshima.
- Ienaga mencetak dua gol pada menit ke-34' dan 78'.
- Kemenangan ini membawa Frontale menggeser posisi Sanfrecce di klasemen sementara Meiji Yasuda J1 League.
SKOR.id - Dua gol dari Akihiro Ienaga membawa Kawasaki Frontale meraih kemenangan 4-0 atas tim tamu Sanfrecce Hiroshima di Todorki pada Sabtu (10/9/2022).
Ienaga mencetak dua gol pada menit ke-34' dan 78'. Sedangkan dua gol lainnya dilesatkan oleh Yatsuto Wikizaka (59') dan penalti dari Kei Chinen (68').
Kemenangan ini membawa Frontale menggeser posisi Sanfrecce di klasemen sementara Meiji Yasuda J1 League.
Frontale kini berada di urutan kedua dengan 52 poin, unggul dua angka dengan Sanfrecce yang berada di urutan ketiga (50 poin).
選手・監督コメント、試合レポートを更新しました。https://t.co/PSG1Fq0atp
上位対決を制す、怒涛の4ゴール!!
勢いが誰にも止められないアキは、今季10点目を記録。
今日の等々力も最高でした!! 皆さんありがとうございました!!
【広報】 #frontale pic.twitter.com/SbUCVCLKsK— 川崎フロンターレ (@frontale_staff) September 10, 2022
Frontale juga hanya selisih tiga angka saja dengan pemimpin klasemen sementara, Yokohama F. Marinos.
Usai pertandingan Ienaga mengaku senang dengan pencapaian timnya tersebut.
"Kami sangat senang bisa menang," kata Ienaga yang berusia 36 tahun.
"Jumlah pertandingan yang tersisa semakin sedikit, tetapi masih ada beberapa jalan yang harus ditempuh," ucapnya.
"Kami benar-benar ingin melakukan yang terbaik sebisa kami," ujarnya.
試合終了
????2022明治安田生命J1リーグ第29節#川崎フロンターレ 4-0 #サンフレッチェ広島
34分 家長
59分 脇坂
68分 知念
78分 家長#frontale pic.twitter.com/KcV6FhVfEn— 川崎フロンターレ (@frontale_staff) September 10, 2022
Baca Juga Berita J.League Lainnya:
Tokyo Verdy Tertahan di Kandang, Belum Mampu Putus Tren Negatif
9 Tahun Merumput di J.League, Pemain Asing Nagoya Grampus Ingin Bela Timnas Jepang