- Liga TopSkor Cirebon 2022-2023 libur sejak akhir November lalu.
- Akhir pekan ini kelompok umur 13 dan 15 tahun mulai bergulir lagi.
- Seluruh pertandingan tetap diselenggarakan di Stadion Bima, Cirebon.
SKOR.id - Liga TopSkor Cirebon 2022-2023 mulai dilanjutkan. Sejak akhir November lalu kompetisi diliburkan karena mayoritas pemain sedang ujian sekolah, ditambah ada agenda lain yang harus diikuti.
Untuk diketahui, Liga TopSkor Cirebon 2022-2023 menggelar tiga kelompok umur. Mulai U-13, U-15, hingga U-17. Dari ketiga kelompok umur itu, hanya U-17 yang belum dilanjutkan lagi.
Anri Ridwan, media officer Liga TopSkor Cirebon, menjelaskan untuk kompetisi U-17 masih menunggu penyelenggaraan Piala Soeratin setempat selesai digelar. Karena banyak pemain dan timnya yang masih bertanding dalam kompetisi gelaran PSSI tersebut.
“Mulai akhir pekan ini 28-29 Januari 2023, Liga TopSkor Cirebon lanjut dahulu dengan U-13 dan U-15. Tempatnya masih sama di Stadion Bima,” kata Anri Ridwan.
“Untuk Liga TopSkor U-17 segera digulirkan kembali, bila Piala Soeratin sudah selesai. Karena sekarang ada peserta kompetisi yang masih bermain,” ia menambahkan.
Liga TopSkor U-13 dilanjutkan dengan penyelenggaraan pekan keenam. Menghadirkan empat pertandingan pada Sabtu (28/1/2023).
Berikutnya Liga TopSkor U-15 dimulai lagi pada Minggu. Ada tujuh pertandingan yang telah terjadwal, mulai pagi hingga siang jelang sore hari.
Di kelompok umur 13 tahun peringkat pertama klasemen sementara ditempati Pasundan FC. Mereka dari lima kali bermain sudah mengoleksi 15 poin, alias selalu menang.
Selanjutnya di kelompok umur 15 tahun, posisi pertama klasemen sementara dihuni Pormig Kuningan. Mereka sejauh ini juga selalu meraih kemenangan di setiap pertandingan.
Penyelenggara Liga TopSkor Cirebon berharap semua tim peserta mampu langsung tancap gas. Kendati kompetisi baru libur selama dua bulan.*
Jadwal Pertandingan Lanjutan Liga TopSkor U-13 Cirebon 2022-2023
Sabtu, 28 Januari 2023
07.00 WIB: Bima Putra vs PS BRT Subang
08.00 WIB: H. Apud 24 Sentra vs Arofa Sumedang
09.00 WIB: Pasundan FC vs Cirebon United
10.00 WIB: Akademi Persikas vs PSB Birruna
Jadwal Pertandingan Lanjutan Liga TopSkor U-15 Cirebon 2022-2023
Minggu, 29 Januari 2023
07.00 WIB: Ratu Galuh vs Kumbang Ali
08.10 WIB: Roda Putar vs PSB Birruna Merah
09.20 WIB: Cirebon United vs Al Jabbar Development
10.30 WIB: Bintang Timoer vs PSB Birruna Hijau
11.40 WIB: Batik Dzaky vs Diklat Persikas
13.50 WIB: PSB Tji Zakat Center vs Bina Sentra FA
14.00 WIB: Pormig Kuningan vs Pasundan FC
Berita Liga TopSkor lainnya:
Liga TopSkor U-13: Cibinong Raya Siap Tempur Lawan Diklat ISA, Pelatih Instruksikan Jangan Lengah
Liga TopSkor Sulteng: Banyak Skor Besar di Pekan Kedua