- Meski termasuk tim pendatang baru, tim yang dibentuk oleh Donkey dan Oura yakni GPX menjadi salah satu yang cukup meresahkan.
- Terlebih belakangan ini mereka memperlihatkan performa yang luar biasa.
- Hal ini tak luput dari kebijakan yang diberikan Donkey untuk timnya.
SKOR.id - Meski termasuk tim pendatang baru, tim yang dibentuk oleh Donkey dan Oura yakni GPX menjadi salah satu yang cukup meresahkan.
Terlebih belakangan ini mereka memperlihatkan performa yang luar biasa.
Berjalan kurang lebih satu tahun GPX telah memiliki berbagai divisi diantaranya Free Fire, Mobile Legends dan PUBG Mobile.
Dalam turnamen FFML Season 4 divisi 1 divisi Free Fire milik GPX berhasil meraih posisi runner up dan juara 3 di turnamen FFIM 2021 Fall.
Divisi PUBG Mobile GPX pun kini menjadi kuda hitam di turnamen PMPL ID 2022 Spring dan menempati posisi puncak di klasemen hari pertama pekan pertama.
Sementara tim utama GPX untuk Mobile Legends kini masih berjuang di MDL Season 5.
Melalui live streaming, Donkey membocorkan salah satu kebijakan mengenai perombakan yang ada di dalam timnya.
"GPX tahun ini semua divisi yang teratas ada semua tapi kalau hasilnya kurang bagus kita akan rombak pelan-pelan," jelasnya.
"Namanya esports, kita mau kasih player itu kesempatan seenggaknya satu atau dua musim, berarti satu tahun kan."
"Kalau udah satu tahun enggak ada progres di esports itu harus ada pergantian guys," tambahnya.
Kebijakan ini diambil karena Donkey ingin memberikan kesempatan untuk pemain berkembang.
Berita Esports lainnya:
Kalender Genshin Impact Bulan April 2022 Hadirkan Karakter Xiao
Xbox Hadirkan 8 Game Baru di Fitur Game Pass