SKOR.id - Perhelatan Honor of Kings Championship Indonesia Qualifier 2024 telah resmi berakhir pada Minggu (22/9/2024).
Tim Dominator Esports berhasil keluar sebagai juara dalam ajang tersebut setelah menyabet kemenangan di laga Grand Final.
Dominator Esports berhasil mengalahkan salah satu kandidat juara lainnya yakni Kagendra dengan skor 3-0 untuk keluar sebagai juara.
Hasil gelar juara yang diraih oleh tim Dominator Esports ini sekaligus menunjukkan dominasi mereka sejak babak Grup Stage.
Di babak Grup Stage, Dominator Esports juga tidak terbendung dengan menjadi pemuncak klasemen di babak grup dan nyaris tanpa cela.
Dominasi tersebut semakin dibuktikan di babak playoff dimana mereka berhasil berada di upper bracket dan tidak sekalipun turun ke lower bracket.
Dengan hasil ini Dominator Esports berhak atas uang sebesar 2500 dolar AS atau sekitar Rp 37 juta.
Hadiah ini merupakan hadiah untuk Dominator Esports karena keluar sebagai juara dari HOK Championship Indonesia Qualifier 2024.
Sementara itu bagi Kagendra yang keluar sebagai peringkat kedua atau runner up berhak atas hadiah sebesar 1700 dolar AS atau sekitar Rp 25 juta.
Gelar juara HOK Championship Indonesia Qualifier 2024 membuat Dominator Esports akan bermain di kompetisi dunia dari Honor of Kings.
Ya, Dominator Esports akan menjadi tim perwakilan Indonesia yang akan bermain di Honor of Kings Championship 2024.
Ajang Honor of Kings Championship 2024 akan digelar di Indonesia dengan dua babak yakni grup stage dan kemudian babak final.