- Laga Sri Pahang FC vs Sabah FC tersaji di Stadion Darul Makmur dalam pekan keempat Liga Super Malaysia 2021.
- Pada pertandingan tersebut, dua gol tercipta dari eks penyerang PSS Sleman, Yevhen Bokhashvili, dan winger timnas Indonesia, Saddil Ramdani.
- Sabah FC memperpanjang tren buruk dengan empat kali gagal menang usai tumbang 1-2 dari Pahang FC.
SKOR.id - Lanjutan pekan keempat Liga Super Malaysia mempertemukan tuan rumah, Sri Pahang FC, melawan Sabah FC.
Sri Pahang FC menjamu Sabah FC di Stadion Darul Makmur dalam laga pekan keempat Liga Super Malaysia 2021, Selasa (16/3/2021).
Pertandingan berlangsung sengit pada babak pertama. Kedua tim silih berganti membangun serangan.
Namun begitu, Pahang FC lebih mendominasi jalannya babak pertama. Kombinasi serangan Pahang FC beberapa kali mengancam gawang Sabah FC.
Baru delapan menit laga berjalan, tuan rumah mendapat peluang melalui aksi Lee Tuck dari sisi kanan. Namun, eks striker PSS, Yevhen Bokhashvili gagal memanfaatkan bola muntah.
Yevhen kembali mendapat peluang pada menit ke-30, lagi-lagi Lee Tuck yang menjadi motor serangan.
Umpan silang Lee gagal disambut oleh Yevhen yang sudah berdiri bebas di depan gawang Sabah FC. Tak ada gol tercipta hingga interval pertama berakhir.
Sabah FC menggebrak pada babak kedua. Sam Johnson yang lolos dari jebakan offside tinggal berhadapan satu lawan satu dengan kiper Pahang FC.
Sayang, eksekusi pemain asal Liberia itu masih menyamping dari gawang kawalan Zarif Irfan. Skor sama kuat masih belum berubah.
Kebuntuan baru pecah pada menit ke-55, adalah Yevhen Bokhashvili yang membawa Pahang FC unggul lebih dulu.
Bermula dari tendangan bebas Lee Tuck, bola halauan Robson Rining mendarat di kaki Yevhen yang langsung diselesaikan menjadi gol.
Tim besutan Kurniawan Dwi Yulianto makin tertinggal ketika Lee Tuck mencetak gol kedua bagi Sabah FC pada menit ke-70.
Umpan lambung Ashar Al Aafiz berhasil ditanduk pemain asal Inggris itu untuk mengubah skor menjadi 2-0.
Sabah FC sempat memperkecil ketinggalan pada menit ke-80 lewat winger timnas Indonesia, Saddil Ramdani.
Saddil meneruskan umpan hasil tendangan bebas Ricco Nigel Milus dari sisi kanan. Sundulan eks pemain Bhayangkara FC itu menembus gawang Pahang FC.
Hingga pertandingan berakhir, skor 2-1 untuk keunggulan Pahang FC tak berubah. Hasil ini membuat Sabah FC memperpanjang catatan buruk.
Sabah FC berada di peringkat ke-11 Liga Super Malaysia 2021, satu tangga di atas posisi juru kunci, dengan poin satu dari empat laga.
Sementara Pahang FC sedikit lebih baik dengan menghuni peringkat kesembilan berkat koleksi empat angka.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Sabah FC Lainnya:
Debut Saddil Ramdani di Sabah FC Berujung Kekalahan
Saddil Ramdani Siap Debut, Kemenangan Jadi Harga Mati bagi Sabah FC
Saddil Ramdani Baru Bisa Bela Sabah FC pada Pekan Ketiga Liga Super Malaysia 2021