- Penyerang Borussia Dortmund Erling Haaland masih dikaitkan dengan sejumlah klub hingga saat ini.
- Salah satu klub yang santer dikabarkan berminat kepada Erling Haaland adalah Real Madrid.
- Namun, Direktur Borussia Dortmund Michael Zorc menegaskan, bahwa pihaknya memiliki rencana jangka panjang bersama Erling Haaland.
SKOR.id - Direktur Borussia Dortmund Michael Zorc menepis rumor transfer terkait salah satu bintangnya, Erling Haaland.
Sejak didatangkan dari RB Salzburg awal tahun ini, nama Erling Haaland banyak diperbincangkan berkat ketajamannya.
Terbukti, pemain berusia 20 tahun itu sudah mencetak 33 gol hanya dalam 31 pertandingan bersama Borussia Dortmund.
Dilansir dari Goal, salah satu klub yang masih santer dikabarkan berminat kepada Haaland adalah raksasa Liga Spanyol, Real Madrid.
Akan tetapi, Michael Zorc menepis rumor-rumor tersebut. Ia menegaskan bahwa Dortmund memiliki rencana jangka panjang bersama Erling Haaland.
"Kami memiliki rencana jangka panjang bersama Haaland. Rumor-rumor itu tidak akan berpengaruh," kata Zorc.
"Saya pikir kami akan bersamanya untuk waktu yang lama. Dia sedang berada di jalannya dan itu sangat bagus untuk kami," Zorc menambahkan.
Sementara itu, Erling Haaland terus membuktikan bahwa dirinya layak dilabeli sebagai salah satu striker tajam di Eropa.
Terbaru, ujung tombak timnas Norwegia itu mencetak dua gol saat Borussia Dortmund mengalahkan Club Brugge 3-0 di Liga Champions.
Selanjutnya, Erling Haaland dan Borussia Dortmund bakal menghadapi FC Koln di ajang Liga Jerman, Sabtu (28/11/2020).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Tottenham Hotspur vs Ludogorets: Carlos Vinicius Gacor, Spurs Menang 4-0 https://t.co/wHvNENFD5q— SKOR Indonesia (@skorindonesia) November 26, 2020
Berita Erling Haaland Lainnya:
Daftar Top Skor Liga Champions: Erling Haaland Menjauh
Cetak 15 Gol di Liga Champions, Erling Haaland Catat Rekor Baru