- IBL 2022 akan jadi kompetisi basket paling megah sepanjang sejarah di Indonesia.
- Musim IBL 2022 akan melibatkan 16 tim yang ikut serta.
- Skor Indonesia merangkum 5 data dan fakta mengenai IBL 2022.
SKOR.id - Kompetisi basket paling bergengsi di Indonesia, Indonesian Basketball League (IBL) 2022 bergulir kurang dari sebulan lagi.
Pada 15 Januari 2022, sebanyak 16 tim akan mulai bertarung. Hall Basket Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta menjadi tempat dilangsungkannya pembukaan.
IBL 2022 sendiri boleh dibilang menjadi liga terakbar sepanjang sejarah basket Indonesia. Sebab, ada 16 peserta yang ikut.
Sebelumnya, maksimal hanya ada 12 klub yang ikut liga basket Indonesia. Itu berlangsung pada NBL Indonesia 2011-2012 sampai IBL 2016 atau selama lima musim.
Skor Indonesia merangkum lima data dan fakta terkait IBL 2022:
1. Ada 16 Klub Ikut Serta
Ya, jumlah 16 klub mencatatkan IBL 2022 sebagai liga basket dengan jumlah peserta terbanyak sepanjang sejarah.
Sebagai catatan, musim ini ada empat klub baru yang diterima oleh pengelola liga, yakni Tangerang Hawks, RANS PIK Basketball, EVOS Basketball Bogor, dan Bumi Borneo Pontianak.
2. Sebanyak 176 game tersaji
Fase reguler IBL 2022 akan memainkan 176 pertandingan. Ini meningkat dari IBL 2021 yang hanya memainkan 96 game.
Pada babak playoff berlangsung 21 game setelah sebelumnya hanya 15.
Meningkatnya jumlah peserta menjadi penyebab bertambahnya game. Adapun untuk playoff, yang sebelumnya hanya diikuti enam tim, musim ini ada delapan.
3. Ada 12 kota/kabupaten yang punya klub IBL
Jumlah kota kontestan IBL 2022 juga meningkat dari IBL 2021. Jika musim lalu, ada sembilan kota yang memiliki klub IBL, kini ada 13 kota/kabupaten.
Ke-13 kota tersebut adalah Jakarta (Satria Muda, Amartha Hangtuah, Pelita Jaya, Indonesia Patriots), Bandung (Prawira), Salatiga (Satya Wacana Saints), Yogyakarta (Bima Perkasa), Surabaya (Dewa United, Pacific Caesar), Timika (NSH Mountain Gold), Denpasar (Bali United), Kabupaten Tangerang (Tangerang Hawks), Kota Tangerang (RANS PIK Basketball, Bogor (EVOS Basketball), Pontianak (Bumi Borneo), Solo (West Bandits).
4. Sebanyak 30 pemain asing dan 3 naturalisasi terlibat
Ada 30 pemain asing yang terlibat pada IBL 2022. Sebanyak 15 klub menggunakan masing-masing dua pemain asing. Dewa United punya pemain naturalisasi, Jamarr Andre Johnson.
Sedangkan untuk Indonesia Patriots, mereka adalah peserta tamu yang menjadi representasi Timnas Elite Muda. Tentu saja mereka tak menggunakan pemain asing.
Namun, mereka akan diperkuat dua pemain naturalisasi, Serigne Madou Kane dan Dame Diagne.
5. 3 Pemain senior Comeback
Ada tiga pemain senior comeback di IBL 2022. Mario Gerungan, akan bermain di Tangerang Hawks setelah lima musim pensiun.
Xaverius Prawiro yang dua musim menepi akan membela Dewa United Surabaya.
Adapun, Kaleb Ramot Gemilang yang istirahat di IBL 2021 karena pemulihan cedera lutut juga membela Dewa United.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita IBL Lainnya:
Widyanta Putra Teja Sulit Lupakan Momen Tanding dengan Pemain NBA
Dewa United Bertabur Bintang, 3 MVP Ini Mengaku Langsung Nyetel