- Kekalahan 2-4 Juventus dari AC Milan adalah sebuah hasil mengejutkan.
- Untuk pertama kalinya sejak 2013, pertahanan Juventus kebobolan tiga gol dalam lima menit.
- Secara umum, Juventus dan AC Milan bermain terbuka dengan saling serang.
SKOR.id - Juventus seharusnya unggul 10 poin dari Lazio di puncak klasemen Liga Italia, tapi kekalahan 2-4 dari AC Milan menghambatnya.
Tampil di San Siro, Rabu (8/7/2020) dini hari WIB, Juventus unggul dua gol melalui Adrien Rabiot dan Cristiano Ronaldo pada awal babak kedua hingga menit ke-53.
Memasuki menit ke-62, petaka datang. VAR menilai Leonardo Bonucci handball sehingga Milan mendapat penalti dan diselesaikan dengan baik oleh Zlatan Ibrahimovic.
Gol itu memicu semangat Milan. Franck Kessie menundukkan kiper Juventus, Wojciech Szczesny, pada menit ke-66.
Semenit kemudian giliran pemain pengganti AC Milan, Rafael Leao, memperdaya Szczesny setelah bola tendangannya berubah arah karena mengenai bek Juventus, Daniele Rugani.
Milan pun memanfaatkan momentum dengan baik sampai Ante Rebic mencetak gol kemenangan pada menit ke-80.
Bagi Juventus, empat gol di gawang mereka adalah salah satu pertahanan terburuk.
Bahkan terakhir kali mereka kemasukan tiga gol hanya dalam lima menit di Liga Italia adalah pada Oktober 2013 ketika melawan Fiorentina.
Pelatih Juventus, Maurizio Sarri, mengakui bahwa pertahanan timnya tiba-tiba kehilangan segalanya. Meski begitu, Sarri tidak mempermasalahkannya.
"Kami blackout total selama 15 menit. Semua tim di dunia mengalaminya. Kami masih punya hal positif dari laga tadi yakni, mengendalikan permainan selama satu jam," katanya kepada DAZN.
Pertahanan Juventus yang kehilangan koordinasi itu disebut-sebut karena absennya Matthijs de Ligt yang menjalani akumulasi kartu kuning.
Kekalahan Juventus itu membuat persaingan menuju tangga juara Liga Italia kembali terbuka, walau Si Nyonya Tua masih unggul tujuh angka dari Lazio.
Dengan sisa tujuh pertandingan, Juventus tak boleh lagi kehilangan poin sembari berharap Lazio juga terjungkal di perjalanan berikut. Sementara AC Milan yang tidak terkalahkan dalam lima laga terakhir kini berada di zona Liga Europa.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Liga Italia: Comeback Sempurna AC Milan atas Juventushttps://t.co/OdU4iVidzo— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 7, 2020
Berita Juventus Lainnya: