SKOR.id - Persija Jakarta harus puas cuma meraih satu poin saat menjamu Persib Bandung pada pekan ke-11 Liga 1 2023-2024.
Dalam laga yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (2/9/2023) itu, kedua tim bermain imbang 1-1.
Persija unggul lebih dahulu melalui sundulan Marko Simic yang menyambut umpan sepak pojok Maciej Gajos pada menit ke-14. Namun setelah unggul, pada babak kedua Persija malah tertekan.
Bahkan, mereka harus bermain dengan sepuluh pemain, setelah Hanif Sjahbandi terkena kartu merah pada menit ke-74. Unggul jumlah pemain, Persib mencoba memanfaatkan hal tersebut.
Tim yang dilatih Bojan Hodak itu akhirnya berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1, lewat sontekan David da Silva pada menit ke-85.
Tak ayal, kekecewaan mendalam dirasakan seluruh elemen Persija. Apalagi, dengan hasil ini mereka belum bisa menang dalam lima pertandingan terakhir.
“Perasaan di ruang ganti pemain seperti menderita kekalahan di pertandingan. Para pemain sangat kecewa, karena saya rasa dari sisi taktik, motivasi, mereka sudah memberikan segalanya,” kata Thomas Doll, pelatih Persija dalam jumpa pers setelah pertandingan.
Pelatih asal Jerman itu mengakui, para pemainnya memang melakukan beberapa kesalahan, dan adanya tekanan dalam laga derby juga sangat mempengaruhi. Terlebih, banyak pemain muda yang dimainkan oleh tim Macan Kemayoran.
“Tapi saya sangat senang dengan performa para pemain. Jika kami bermain dengan 11 pemain, mungkin kami bisa menjadi pemenang.,” ucapnya.
“Suporter kami pasti tidak bahagia dengan hasil ini. Kami tidak meraih kemenangan dalam lima pertandingan, meski kami selalu berjuang untuk menang,” tegasnya.
Hal senada juga dituturkan kiper sekaligus kapten tim Persija, Andritany Ardhiyasa.
“Tentu ini hasil yang sangat mengecewakan, lima pertandingan tanpa kemenangan. Perasaan pemain sekarang, betul seperti yang coach Thomas katakan, bahwa hasil draw tapi perasaan kalah. Ini yang dirasakan semua pemain,” ujar Andritany.
“Pemain kecewa, suporter juga kecewa pastinya. Memang suporter menginginkan tiga poin, pemain juga ingin tiga poin tapi hasil tidak memihak pada kami,” dia menambahkan.
Dengan hasil ini, Persija masih berkutat di posisi ke-11 dengan 14 poin dari 11 laga yang telah dijalani. Sedangkan Persib berada di posisi kedelapan dengan 15 poin dari 11 laga.