- Pengawal pribadi Cristiano Ronaldo sedang diselidiki atas dugaan bekerja secara ilegal.
- Cristiano Ronaldo menyewa jasa mantan tentara elite Portugal untuk menjaga keselamatan keluarganya.
- Kehadiran dua bodyguard megabintang Portugal itu di Manchester kerap mencuri perhatian.
SKOR.id - Pengawal pribadi megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo sedang diselidiki karena dicurigai bekerja secara ilegal.
Bodyguard Ronaldo yang dalam beberapa pekan terakhir menjadi sorotan kembali jadi perbincangan publik.
Menurut laporan Mirror yang mengutip media lokal di Portugal, si kembar Sergio dan Jorge Ramalheiro, mantan tentara elite yang jadi pengawal Ronaldo diselidiki karena menyediakan layanan keamanan ilegal.
Kedua pria itu dapat diadili karena melakukan fungsi keamanan pribadi tanpa izin polisi.
Selain itu, Sergio dan Jorge juga menghadapi proses disipliner saat mereka kembali menjalani tugasnya sebagai Polisi Keamanan Publik (PSP) Portugal.
Ditanya tentang penyelidikan kasus ini, juru bicara PSP mengatakan kepada Mirror: "Kami tidak mengomentari kasus yang sedang diselidiki."
Pekan lalu, Mirror juga melaporkan bahwa pengawal Ronaldo pernah bekerja sebagai tentara elite Portugal di perang Afghanistan.
Sergio dan Jorge adalah bagian dari unit perlindungan dekat PSP, yang bertugas melindungi politisi dan hakim sebelum dipekerjakan Ronaldo.
CR7 menggunakan jasa dua pria ini untuk bertanggung jawab atas keselamatan dirinya, keempat anaknya, serta kekasihnya, Georgina Rodriguez, yang sedang mengandung anak kembali Ronaldo.
Laporan di Portugal mengatakan bahwa pengawal Ronaldo telah diselidiki setelah ketahuan bekerja untuk CR7 di Lisabon.
Orang dalam mengatakan mereka yang bekerja di sektor keamanan swasta tanpa izin polisi di Portugal dapat menghadapi hukuman antara satu dan lima tahun penjara.
Ronaldo bahkan bisa juga terseret lantaran ada hukum yang menyebutkan siapa pun yang dengan sengaja menyewa pengawal tanpa izin dapat dituntut di Portugal.
Daftar Pemenang Ballon d'Or Sepanjang Masa: Lionel Messi Teratas
Klik link untuk baca https://t.co/6UGQr1zGXD— SKOR.id (@skorindonesia) November 29, 2021
Berita Cristiano Ronaldo Lainnya
Cristiano Ronaldo Terancam Perang dengan Ralf Rangnick Gara-gara Mobil Mewah
Ranking Cristiano Ronaldo di Ballon d'Or Musim Ini Jadi yang Terburuk sejak 2010