- Tiga pemain Thailand di J.League diberikan ilustrasi khusus oleh kreator Captain Tsubasa, Yoichi Takahashi.
- Ketiganya dibuatkan ilustrasi khusus dari Yoichi Takahashi dalam rangka kerja sama antara J.League dengan Captain Tsubasa.
- Ketiga pemain itu mengaku terhormat telah diberi karya tersebut.
SKOR.id - Tiga pemain Thailand di J.League telah menerima ilustrasi Captain Tsubasa yang dibuat oleh Yoichi Takahashi.
Tiga bintang timnas Thailand yang berkarier di Jepang, yaitu Chanathip Songkrasin, Theerathon Bunmathan, dan Sittichok Paso memberikan reaksinya soal ilustrasi Captain Tsubasa yang dibuat khusus oleh Yoichi Takhashi untuk mereka.
Ketiganya dibuatkan ilustrasi khusus dari Yoichi Takahashi dalam rangka kerja sama antara J.League dengan Captain Tsubasa.
Takahashi untuk menciptakan lapangan dengan desain yang unik di distrik Ratchathewi dekat pusat kota Bangkok.
Lapangan itu didesain dengan gambar ilustrasi ikon J.League dari Thailand, yaitu Chanathip Songkrasin, Theerathon Bunmathan, dan Sittichok Paso.
Harapannya, lapangan ini akan menjadi lingkungan bermain yang riang bagi para pesepak bola masa depan Thailand dan berfungsi sebagai pengingat setiap hari akan impian mereka.
Baru-baru ini, ilustrasi khusus itu telah diberikan langsung ke ketiga pemain tersebut.
Selain ilustrasi khusus, Takahashi pun memberikan pesan untuk ketiga pemain itu.
"Di Captain Tsubasa, saya sudah pernah membuat karakter pemain Thailand, tetapi ini sedikit lebih menantang karena saya harus menggambar pemain sesungguhnya," kata Takahashi.
"Saya bekerja keras ntuk ini, jadi saya pikir ilustrasi yang bagus sudah saya selesaikan."
"Semoga masyarakat Thailand bisa menerima ilustrasi tersebut," ujarnya.
"Saya sangat senang pemain Thailand bermain di J.League. Saya berharap semoga ada pemain Thailand lain yang mengikuti jejak Chanathip, Theerathon, dan Sittichok di Jepang."
"Saya juga ingin ketiga pemain in untuk terus bermain di J.League dan menunjukkan kepada anak-anak pentingnya mimpi mereka. Tolong tetap lakukan yang terbaik," ujarnya menutup.
Sementara itu Sittichok Paso mengaku sangat bahagia dengan hadiah tersebut.
"Sebuah kehormatan bagi saya bisa menerima ilustrasi ini, dari salah satu pembuat manga terbaik di dunia. Saya sangat senang menerima ilustrasi ini," ujar Sittichok.
"Saya berharap semoga ini bisa jadi motivasi untuk bermain di klub saya, FC Ryukyu, seperti Chanathip dan Theerathon, yang sudah menjadi pemain kunci di klubnya. Semoga saya bisa memberikan yang terbaik di sini," ujarnya menambahkan.
Senada dengan Sittichok, Chanathip Songkrasin juga merasa bahagia dengan karya itu.
"Saya sangat senang, ini sangat luar biasa. Terima kasih banyak, ujar Chanathip.
"Saya sangat suka dengan Takahashi, ini luar biasa, terbaik!" ujarnya.
Demikian dengan Theerathon yang juga merasa Takahashi telah bekerja keras untuk membuatkan ilustrasi khusus untuknya.
"Saya melihat Takahashi memberikan usaha lebih untuk membuatkan gambar saya asetelah melihat pesan videonya. Saya sangat berterima kasih untuk ini," kata Theerathon.
"Dia bekerja keras untuk proyek ini karena karakter nyata sangat berebda dengan karakter kartun yang ia bayangkan."
"Sekali lagi, saya ucapkan terima kasih atas kerja kerasnya, saya mendapatkan ilustrasi yang luar biasa dan akan saya simpan sebagai kenangan bermain di J.League," ujar Theerathon.
Catatan Salah Umpan Pemain Timnas Indonesia di Laga Melawan Afghanistan: Lini Tengah Kalah dari Bek Soal Operan Sukseshttps://t.co/ViDvUieItw— SKOR.id (@skorindonesia) November 17, 2021
Berita J.League Lainnya:
Tiket Promosi J1 League Sudah Didapat, Gelandang Jubilo Iwata Belum Puas
Bakal Pensiun pada Akhir Musim, Ini Daftar Gelar Yuki Abe di J.League