- Vissel Kobe tampil cukup gemilang awal musim ini.
- Hal ini berbeda jauh dengan penampilan mereka di Liga Jepang musim ini.
- Vissel Kobe harusnya bisa lalu jadi pesaing gelar juara.
SKOR.id - Dengan skuad yang mereka miliki, Vissel Kobe harusnya bisa selalu jadi pesaing gelar juara di Meiji Yasuda J1 League.
Pendapat tersebut diungkapkan oleh analis J.League untuk Football radar, Sam Robson.
Robon mengatakan bahwa di atas kertas, skuad Vissel Kobe adalah yang terkuat di Liga Jepang musim ini.
Selain Andres Iniesta, Vissel Kobe juga memiliki para pemain bintang lain seperti Thomas Vermaelen, Sergi Samper, hingga trio Brasil: Lincoln, Dankler, dan Douglas.
Jangan lupakan pula para pemain lokal yang dipanggil timnas Jepang seperti Daiya Maekawa dan Kyogo Furuhashi.
"Menurut saya, tim Vissel Kobe ini harusnya selalu jadi pesaing untuk gelar juara," ujar Robson.
"Mereka memiliki salah satu skuad terkuat di atas kertas. Musim ini, dengan penampilan Kawasaki Frontale dan Nagoya Grampus, saya rasa gelar juara di luar jangkauan, tetapi mereka bisa menargetkan tiket ke Liga Champions Asia, selain juga juara di ajang piala."
Musim lalu, Vissel Kobe tampil buruk di Meiji Yasuda J1 League dengan hanya menempati posisi ke-14 klasemen akhir, meski juga berhasil lolos sampai ke semifinal Liga Champions Asia.
Musim ini, Vissel Kobe kini bertengger di posisi ketujuh klasemen, berjarak delapan angka dari Kawasaki Frontale di puncak.
"Tim Vissel Kobe yang sedang panas bisa jadi pesaing tim manapun di Liga Jepang, Kawasaki Frontale tahu hal itu setelah Kobe jadi tim pertama yang mendapat poin dari mereka musim ini."
"Sejauh ini, Kobe menunjukkan semangat dalam semua laga yang mereka jalani, meski saat kalah. Konsistensi musim ini sungguh impresif, tetapi juga ini baru enam laga awal musim ini jadi tak bisa selalu jadi tolok ukur, tetapi memang ada tanda-tandanya."
Bintang Vissel Kobe, Andres Iniesta, belum bermain musim ini karena cedera yang sudah ia derita sejak akhir musim lalu.
Skorer bisa menyaksikan pertandingan-pertandingan Meiji Yasuda J1 League musim ini lewat siaran langsung K-Vision di channel MNC Sport dan atau Soccer Channel.
Selain itu, penggemar J.League juga bisa menyaksikan melalui MNC vision (Channel: MNC Sport dan atau Soccer Channel), Vision+ (OTT), dan MNC Play (TV Kabel).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
RAPOR PEMAIN J.LEAGUE DI SAMURAI BIRU
Dari deretan nama 14 pemain J.League di timnas Jepang, ada yang berstatus sebagai pemain utama, ada pula yang hanya sebagai pelapis.
Baca selengkapnya: https://t.co/xk6Z2t8C6E pic.twitter.com/oge50062wJ— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 27, 2021
Berita J.League Lainnya:
Ponten Para Pemain J.League di Timnas U-24 Jepang saat Kalahkan Argentina
Rapor Pemain J.League di Timnas Jepang saat Bantai Mongolia 14-0: Ada Debutan Gemilang