- Hingga bulan Agustus 2022 ini sudah banyak tim esport atau atlet esport Indonesia yang berhasil menembus level dunia.
- Sehingga ini juga menjadi kado yang manis bagi Indonesia yang akan merayakan HUT Kemerdekaan RI yang ke-77 pada tahun ini.
- Hal ini juga menunjukkan bahwasanya esport tak bisa dipandang sebelah mata lagi karena sudah bisa berbicara banyak di dunia.
SKOR.id - Tahun 2022 ini sepertinya memang tahun yang cukup menggembirakan bagi tim-tim esport asal Indonesia.
Pasalnya hingga bulan Agustus 2022 ini sudah banyak tim esport atau atlet esport Indonesia yang berhasil menembus level dunia.
Sehingga ini juga menjadi kado yang manis bagi Indonesia yang akan merayakan HUT Kemerdekaan RI yang ke-77 pada tahun ini.
Hal ini juga menunjukkan bahwasanya esport tak bisa dipandang sebelah mata lagi karena sudah bisa berbicara banyak di dunia.
Apalagi tahun ini tim esport Indonesia masih bisa menambah koleksi gelar juara, pasalnya Indonesia akan menjadi tuan rumah gelaran internasional.
Sebut saja IESF World Championship 2022 dan Grand Final PMGC 2022 sudah dipastikan akan berlangsung di Indonesia, status tuan rumah tentunya menjadi keuntungan tersendiri bagi Indonesia.
Serta gelaran M4 World Championship nanti Indonesia masih berpeluang untuk menjadi juara.
Berikut SKOR.id telah merangkum prestasi dari tim esport dan atlet esport Indonesia di kancah dunia tahun 2022 sebagai kado manis untuk HUT RI ke-77:
1. Medali emas SEA Games 2021 - Free Fire dan PUBG Mobile
Pada SEA Games 2021 Vietnam lalu, timnas esport Indonesia berhasil menyumbangkan 2 medali emas.
Pertama dari tim Free Fire yang diisi mayoritas pemain dari RRQ Kazu yang berhasil membawa pulang medali emas.
Kemudian disusul oleh timnas PUBG Mobile yang berisikan roster seperti Luxxy, Ryzen, Jayden, Svavfel, dan Genfos yang juga mempersembahkan medali emas.
2. Alter Ego Celeste kuasai skena Valorant Ladies APAC
Tak usah diragukan lagi kalau Alter Ego Celeste adalah tim terkuat di skena Valorant ladies.
Tercatat Alter Ego Celeste sudah menjadi juara 8x juara VCT Game Changers di regional APAC.
Dan pada tahun 2022 ini, Alter Ego Celeste memborong seluruh gelar juara VCT 2022: Game Changers APAC Open 1-4.
3. BOOM Esports menembus Valorant Champions 2022
Untuk pertama kalinya dalam sejarah tim asal Indonesia yaitu BOOM Esports berhasil menembus ke turnamen paling akbar di skena Valorant, Valorant Champions 2022.
BOOM Esports mendapatkan slot ke Valorant Champions 2022 usai menang atas ONIC G di Grand Final VCT 2022 APAC Last Chance Qualifier.
Tentunya sangat menarik, jika nantinya akan melihat roster BOOM Esports akan bertemu dengan roster Paper Rex yang juga diperkuat oleh dua pemain asal Indonesia, mindfreak dan f0rsaken.
4. BOOM Esports juga tembus The International 11
BOOM Esports nampaknya tak henti-hetinya memberikan kejutan, setelah sebelumnya lolos ke Valorant Champions 2022.
Divisi Dota 2 BOOM Esports juga berhasil menembus The International 11 yang akan digelar secara offline di Singapura.
Ini menjadi sejarah baru, karena BOOM Esports akan menjadi tim Indonesia pertama yang tampil di The International.
5. Gaimin Gladiator lolos ke Six Berlin Major 2022
Gaimin Gladiator yang baru saja mengakuisisi tim Indonesia, Rooster, berhasil menjadi tim Indonesia pertama yang tampil di Six Berlin Major 2022.
Roster Gaimin Gladiator ini berisikan 6 pemain asal Indonesia yang masuk grup C di Six Berlin Major 2022.
Tentunya ini menjadi awal yang bagus bagi perkembangan skena esport Rainbow Siege di Indonesia.
6. Asgard Azizi juara dunia eFootball Championship Open 2022
Pada pertandingan Grand Final yang digelar Minggu (14/8/2022) Azizi berhasil menang atas lawannya dan menjadi juara eFootball Championship Open 2022 untuk pertama kalinya.
Azizi berhasil menjadi juara dunia eFootball Championship Open 2022 untuk platform mobile.
Kemenangan tersebut membuat Azizi berhak membawa pulang hadiah sebesar 13 ribu dollar Amerika tau setara dengan Rp191 juta.
Berita Esport lainnya:
Pemain Indonesia Berhasil Raih Juara Dunia eFootball Championship Open 2022 Season
Inilah 16 Tim yang Berhasil Lolos Menuju Valorant Champions 2022