SKOR.id – Kiper timnas Argentina, Emiliano Martinez, termasuk salah satu pemain yang ditunggu-tunggu oleh publik Tanah Air saat Argentina melawat ke Indonesia, 19 Juni mendatang.
Selain skill-nya yang mumpuni, hal lain yang dinantikan dari peraih trofi kiper terbaik Piala Dunia 2022 di Qatar ini adalah aksi-aksi “tengil”-nya.
Ketengilannya memang beberapa kali terlihat usai Argentina mengalahkan Prancis dalam final Piala Dunia 2022, termasuk saat ia menerima trofi sebagai The Best FIFA Goalkeeper.
Trofi yang diterimanya berbentuk Golden Gloves atau Sarung Tangan Emas.
Bicara tentang Golden Gloves, rasanya menarik untuk membahas merek sarung tangan kiper yang dikenakan Dibu, sapaan akrab Martinez, saat ini.
Rupanya kiper berusia 30 tahun ini mengenakan merek sarung tangan berbeda saat main di klub dan timnas Argentina. Apa saja? Simak ulasannya di bawah ini.
Piala Dunia 2022, Al Rihla
Selama berlangsungnya Piala Dunia 2022, pada kedua tangan Martinez terpasang sepasang sarung tangan kiper merek Al Rihla terbaru, yang memang dibuat khusus untuk turnamen akbar di Qatar itu.
Sarung tangan kiper Al Rihla merupakan produk dari Adidas yang telah mengedepankan model pelindung jari dan non-jari.
Sarung tangan ini dibuat dengan lateks URG 1.0, 2.0, dan 3.0 dan tersedia dalam berbagai variasi (1.0 adalah kelas profesional, tetapi 2.0 dan 3.0 lebih tahan lama).
Variasi sarung tangan termahal Al Rihla ini dijual dengan harga 119 poundsterling (sekitar Rp2,2 jutaan) di pengecer Inggris terpilih.
Arsenal, Puma evoPower Gloves
Ketika memperkuat Arsenal (2012-2020) Dibu menggunakan sarung tangan kiper merek Puma evoPower Gloves.
Sekilas mengenai sarung tangan ini, Puma menghadirkan teknologi terdepan dengan evoPower Protect Glove yang baru.
Menurut pihak Puma, sarung tangan ini diciptakan untuk memberikan dukungan, perlindungan, dan kenyamanan jangka panjang bagi penjaga gawang.
Teknologi fingersave yang dipatenkan Puma menciptakan perlindungan yang fleksibel untuk penjaga gawang tanpa membatasi rentang gerak atau menghasilkan tekanan pada jari.
Sarung tangan ini juga mudah dilepas dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan tiap penjaga gawang.
Didesain dengan mempertimbangkan kenyamanan dan perlindungan, evoPower membawa sarung tangan ini ke level yang lebih tinggi.
Dalam situs eBay, Puma evoPower Gloves dijual dengan harga 81,84 dolar AS hingga 88,67 dolar AS (sekitar Rp1,2 jutaan hingga Rp1,3 jutaan).
Aston Villa, Adidas Predator Gloves
Setelah sempat dipinjamkan Arsenal ke beberapa klub, Dibu akhirnya resmi hengkang ke Aston Villa sejak 2020 lalu hingga saat ini.
Selama bersama Aston Villa, Emiliano Martinez mengenakan sarung tangan Adidas Predator.
Bahkan yang menarik, Dibu menerima Adidas Predator versi custom untuk dikenakan saat memperkuat Aston Villa usai memenangi Piala Dunia 2022 bersama Tim Tango.
Sarung tangan custom Adidas Predator ini ditambahi tiga bintang yang menandai keberhasilan Dibu memenangkan Piala Dunia.
Sarung tangan khusus ini sebenarnya sama dengan seri Predator Edge Pro yang selama ini digunakan Dibu di Aston Villa dengan kombinasi warna pink, hitam, dan putih.
Hanya saja, bedanya pada sarung tangan custom ini terdapat tambahan tiga bintang untuk merayakan kemenangan ketiga Argentina dalam sejarah Piala Dunia.
Terdapat tiga bintang yang ditempelkan pada bagian telapak tangan, sedangkan untuk bagian luar terdapat tulisan “Campeon del Mundo 2022”.
Situs Amazon membanderol sarung tangan Adidas Predator Edge Pro ini dengan harga 130 dolar AS hingga 232 dolar AS (sekitar Rp1,95 jutaan hingga Rp3,48 jutaan).