- Liverpool akan bersua Everton dalam lanjutan Liga Inggris 2021-2022.
- Laga bertajuk Derby Merseyside itu akan digelar malam ini pukul 22.30 WIB.
- Berikut lima momen ikonik dari kubu The Reds saat menghadapi The Toffees.
SKOR.id - Setidaknya ada lima momen ikonik Liverpool saat menghadapi rival sekotanya, Everton.
Liverpool dan Everton akan saling berhadapan dalam lanjutan pekan ke-34 Liga Inggris 2021-2022.
Laga bertajuk Derby Merseyside itu dijadwalkan berlangsung pada Minggu (24/4/2022) pukul 22.30 WIB.
Liverpool yang tengah bersaing dengan Manchester City dalam perebutan gelar juara Liga Inggris tentu mengincar poin penuh.
Pasukan Jurgen Klopp saat ini berada di pos kedua dengan 76 poin, tertinggal 4 angka dari City yang sudah bertanding tadi malam.
Di sisi lain, Everton yang sedang mencoba menjauhi zona degradasi juga tidak akan menyerahkan poin begitu saja.
Sebelum laga ini, Everton berada di posisi ke-17 dengan koleksi 29 poin, hanya unggul 1 angka dari Burnley yang ada di zona merah.
Ada pun lima momen ikonik dari kubu Liverpool saat melakoni Derby Merseyside kontra Everton, dikutip dari laman The Konversation:
1. Selebrasi Diving Luis Suarez
Dalam Derby Merseyside pada Oktober 2012 lalu, David Moyes yang kala itu menangani Everton menyebut Luis Suarez melakukan diving.
Luis Suarez kemudian membalas tudingan tersebut dengan berselebrasi gaya diving setelah mencetak gol kedua untuk Liverpool yang membuat Moyes mencak-mencak.
2. Hat-trick Steven Gerrard
Steven Gerrard mencetak hat-trick ke gawang Everton bertepatan dengan laga ke-400 di Liga Inggris pada Maret 2012 lalu.
Gol pertama Gerrard pada laga tersebut dicetak pada menit ke-34, gol kedua pada menit 51, dan gol terakhir dicetak beberapa saat jelang laga berakhir.
3. Luis Suarez Hancurkan Mimpi Everton Tampil di Final Piala FA 2012
Pada semifinal Piala FA 2012 silam, Liverpool tertinggal 0-1 dari Everton lewat gol Nikica Jelavic menit ke-24.
Namun, keunggulan itu sirna saat bek Everton, Sylvain Distin melakukan umpan ke belakang yang salah dan kemudian dimanfaatkan menjadi gol oleh Luis Suarez.
Gol Andy Carroll pada menit ke-87 memastikan Liverpool lolos ke final sementara langkah Everton terhenti di empat besar.
4. Tendangan Bebas Spektakuler Gary McAllister
Dalam Derby Merseyside edisi April 2001, ada satu gol spektakuler yang membawa Liverpool meraih kemenangan.
Gol yang dimaksud adalah gol yang dicetak oleh Gary McAllister saat laga sudah memasuki injury time.
Gary McAllister mencetak gol tersebut melalui tendangan bebas dari jarak 40 meter yang memastikan kemenangan The Reds 3-2.
5. Blunder Jordan Pickford
Pada Desember 2018, duel antara Liverpool vs Everton berlangsung tanpa gol hingga menit ke 90+6.
Namun, gol kemenangan untuk Liverpool akhirnya tercipta pada menit tersebut setelah Jordan Pickford salah mengantisipasi tendangan Virgil van Dijk.
Pickford mendorong bola tersebut ke atas, namun membentur mistar gawang dan bola pantulannya langsung disundul oleh Divock Origi.
Berita Liverpool Lainnya:
Prediksi Liverpool vs Everton: Derby Merseyside yang Krusial
Cristiano Ronaldo Ucapkan Terima Kasih atas Aksi Fans Liverpool di Anfield