- Derby County akan menjamu Manchester United pada putaran kelima Piala FA musim 2019-2020, Jumat (6/3/2020).
- Ini adalah pertandingan pertama Wayne Rooney melawan mantan klubnya sejak 2018.
- Wayne Rooney secara tegas menantang Manchester United.
SKOR.id - Kapten Derby County, Wayne Rooney, tegas menantang mantan klubnya, Manchester United, pada putaran kelima Piala FA 2019/20, Jumat (6/3/2020).
Tim divisi dua Liga Inggris ini akan menjamu Manchester United pada lanjutan Piala FA musim 2019/20.
Laga tersebut diyakini bakal berlangsung menarik sebab mempertemukan Man United dengan mantan pemain bintangnya, Wayne Rooney.
Ini adalah kali pertama sejak dua tahun terakhir, Rooney kembali dihadapkan pada pertandingan yang sulit.
Baca Juga: Usai Kalah dari Chelsea, Tiga Nama Semakin Menguat Jadi Incaran Liverpool
Terakhir kali ia punya kesempatan untuk melawan mantan klubnya itu yakni kala masih berseragam Everton pada 2018 lalu.
Rooney tercatat 13 tahun merumput bersama Setan Merah. Kondisi tersebut diyakini bakal menjadi beban tersendiri dalam laga yang akan berlangsung Jumat mendatang.
Mengacu pada hal tersebut, Rooney punya sikap tegas. Pemain berkebangsaan Inggris itu mengaku akan mengesampingkan emosi pribadinya Jumat malam nanti.
Sebab menurutnya, kemenangan Derby County menjadi satu-satunya hal yang penting saat ini.
Baca Juga: Ronald Koeman Bicara Barcelona, Frenkie de Jong dan UEFA Nations League
"Saya paham tentang arti emosi dari staf dan penggemar Manchester United. Namun saat ini, Derby County adalah tim saya. Saya ingin melakukan yang terbaik dan menang," ujar Wayne Rooney dilansir Caught Offside.
Bukan hanya soal emosi pribadi Wayne Rooney, laga tersebut dikabarkan bakal menarik minat penonton Inggris.
Banyak di antara fan ingin menjadi saksi bagaimana Wayne Rooney menyulitkan lini belakang Manchester United yang dinilai rapuh belakangan ini.