- Dua klub asal Jawa Tengah menunggu kepastian dari PSSI terkait nasib kompetisi Liga 2 2020.
- Klub Liga 2 asal Jawa Tengah itu, PSCS Cilacap dan Persijap Jepara masih menggelar latihan.
- Manajemen kedua tim Liga 2 2020 ini menerapkan proteksi ketat untuk antisipasi penyebaran virus corona.
SKOR.id - Saat banyak klub di Liga 1 dan Liga 2 memilih untuk meliburkan timnya akibat wabah corona, tidak demikian dengan dua klub asal Jawa Tengah ini.
PSCS Cilacap dan Persijap Jepara, yang merupakan kontestan Liga 2 asal Jawa Tengah, masih melangsungkan latihan dengan proteksi ketat untuk timnya.
PSCS asuhan Jaya Hartono memang sudah tak lagi melakukan latihan di Stadion Wijayakusuma, Kabupaten Cilacap.
Untuk latihan, skuad Hiu Selatan memilih lokasi yang terbilang jauh dari jangkauan masyarakat umum.
Baca Juga: Kota Tegal Terapkan Lockdown Lokal, Pemain Persekat Libur dan Gaji Aman
“Kami memang masih menggelar latihan,” kata Manajer PSCS, Bambang Tujiatno kepada Skor.id, Jumat (27/3/2020).
"Namun, latihan digelar di tepi pantai yang jauh dari aktivitas warga umum atau juga di lapangan kampung yang sepi."
"Ini sebagai antisipasi terkait penyebaran wabah Covid-19 atau virus corona," tutur Tujiatno.
Baca Juga: Persib Tantang PSCS Uji Coba jika Wabah Corona Sudah Berlalu
Dikatakan Tujiatno, mereka masih menggelar latihan sambil menunggu kepastian dari PSSI terkait kelanjutan dari kompetisi yang dihentikan sementara waktu.
“Kami terus memantau perkembangan di wilayah Cilacap untuk evaluasi terhadap kelangsungan latihan tim,” ucap Bambang Tujiatno menambahkan.
Sebagai antisipasi dan pencegahan virus corona, dia mengatakan bahwa seluruh anggota tim PSCS sudah dilakukan pemeriksaan.
Baca Juga: Terlalu Optimistis Jika Berpikir Liga Italia Bisa Bergulir Bulan Mei
Hasil yang didapat adalah menyatakan bahwa pemain hingga tim pelatih dan ofisial dinyatakan sehat.
Penyemprotan disinfektan pada mes PSCS Cilacap juga sudah dilakukan pekan lalu.
“Pemain juga dilarang keluar mes untuk hal yang tidak penting sebagai langkah antisipasi,” kata Bambang Tujiatno lagi.
Baca Juga: Penjelasan PT LIB Soal PSCS yang Pindah ke Grup Timur
Sementara itu, Manajer Persijap Jepara, Arief Setiadi mengatakan jika skuad Laskar Kalinyamat juga masih menggelar latihan reguler.
“Latihan masih berlangsung seperti biasa di Stadion Gelora Bumi Kartini. Namun, latihan digelar tertutup,” kata Arief.
Sama halnya dengan PSCS, Persijap disebutnya masih menunggu kepastian dari PSSI terkait masa depan kompetisi musim 2020.
Dengan belum diliburkannya tim, manajemen Persijap dikatakannya juga memantau intensif perkembangan di luar terkait wabah virus corona.
Baca Juga: Robert Rene Alberts Anjurkan Pemain Asing Persib Pulang Kampung
“Tetap menggelar latihan sebagai upaya kami menjaga kondisi pemain. Namun, kami juga tetap pantau kondisi di luar untuk mengambil keputusan terkini terkait aktivitas tim,” ucap Arief.
Pemain Persijap disebutnya juga dipagari dengan ekstra protektif. Misalnya saja tidak boleh keluyuran dan harus tetap banyak di mes sebagai antisipasi wabah corona.