- David Luiz harus menerima kartu merah saat Arsenal menghadapi Chelsea.
- Ini merupakan kartu merah kedua David Luiz di Liga Inggris.
- Kartu merah pertamanya juga diterima dalam laga Chelsea kontra Arsenal.
SKOR.id - Seperti mengulangi sejarah, David Luiz kembali menerima kartu merah pada laga Chelsea kontra Arsenal.
David Luiz harus keluar lapangan lebih dini setelah mendapat kartu merah pada laga Chelsea kontra Arsenal, Selasa (21/1/2020) atau Rabu dini hari.
Pada laga yang berkesudahan dengan skor 2-2 tersebut, David Luiz menerima kartu merah langsung pada menit ke-26.
Kejadian bermula ketika Mustafi slaah melakukan umpan kepada kiper Bernd Leno.
Tammy Abraham berhasil memanfaatkan hal tersebut hingga bisa hampir mencetak gol sebelum dilanggar oleh David Luiz dari belakang.
Selain menghadiahkan tendangan penalti, wasit yang bertugas juga mengusir David Luiz dari lapangan.
Baca Juga: Barcelona Inginkan Striker Valencia, Harga Jadi Masalah
Menurut catatan Gracenote yang dilansir Skor.id, ini merupakan kartu merah kedua yang pernah diterima David Luiz di Liga Inggris.
Uniknya, kartu merah perdana yang diterima David Luiz juga terjadi dalam laga Chelsea kontra Arsenal.
Kejadian tersebut terjadi di Stamford Bridge pada 17 September 2017 pada laga yang berakhir 0-0.
Bedanya, saat itu Luiz diganjar kartu merah pada babak kedua, tepatnya pada menit ke-87.
Luiz diusir keluar lapangan usai melakukan pelanggaran keras terhadap Sead Kolasinac yang kini jadi rekan satu timnya di Arsenal.
Baca Juga: Berita Transfer: Man United Kepincut Piatek dari AC Milan