- Gelandang Declan Rice merasa pantas menjadi kapten West Ham United dan Timnas Inggris.
- Declan Rice memiliki pengalaman dengan memimpin skuad kelompok umur di West Ham United.
- Declan Rice sebut Harry Kane sebagai pemimpin sejati.
SKOR.id - Gelandang Declan Rice merasa dirinya layak mengambil peran sebagai pemimpin saat bersama West Ham United dan Timnas Inggris.
Declan Rice ditunjuk pelatih David Moyes sebagai kapten The Hammers apabila Mark Noble tidak bermain.
Pelatih Inggris, Gareth Southgate, juga menilai apabila pemain 21 tahun tersebut memiliki sifat pemimpin dalam dirinya.
Rice berani mengambil tanggung jawab sebagai pemimpin karena telah memiliki pengalaman tersebut saat berkarier di level junior.
"Saya merasa cukup terhormat, jika melihat ke belakang saat saya di akademi West Ham U-16, U-18, serta U-21, saya adalah kapten di kelompok umur tersebut. Itu menjadi suatu hal penting bagi seorang pemain muda, selalu menjadi impian saya menjadi seorang kapten," kata Rice.
"David Moyes telah memberi saya ban kapten musim ini ketika Noble tidak bermain dan saya cukup tenang ketika mengenakan ban kapten."
Rice sangat beruntung dirinya memiliki Noble sebagai panutannya menjadi seorang kapten. Pasalnya, ia masih banyak belajar dengan usia yang masih muda sebagai seorang pemimpin di dalam tim.
"Saya sangat senang memiliki Noble di sana untuk membantu saya selama ini. Saya baru berusia 21 tahun dan saya menjadi kapten di pertandingan besar, melawan Liverpool, Manchester City."
Declan Rice mendapatkan tempat reguler di timnas Inggris. Dirinya membangun kemitraan dengan kapten Liverpool, Jordan Henderson, di lini tengah The Three Lions.
Dirinya juga mengamati sikap Harry Kane sebagai kapten Timnas Inggris. Menurut Declan Rice, mengamati tindakan Harry Kane sangat tepat baginya yang memiliki cita-cita sebagai kapten timnas Inggris.
Declan Rice juga menyebut Harry Kane sebagai sosok pemimpin sejati dengan caranya memimpin Timnas Inggris.
"Anda merasakan kehadirannya sepanjang waktu. Suatu malam, dia tidak terlibat saat melawan Irlandia tetapi dia berada di ruang ganti sebelumnya, dia membuat semua orang siap untuk bertanding. Berbicara dengan para pemain dan menghampiri pemain satu per satu."
"Untuk anak muda seperti saya yang bercita-cita sebagai kapten masa depan, melihat apa yang dia lakukan, cara dia berkeliling dan berbicara dengan para pemain, dan cara dia di lapangan, mungkin dia bukan yang paling keras, tetapi cara dia mengambil bola di bawah tekanan dan cara dia membuat pertahanan lawan takut, bagi saya dia adalah pemimpin sejati."
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Timnas Inggris Lainnya:
Pelatih Timnas Inggris Dukung Harry Kane Lewati Catatan Gol Wayne Rooney