- Cristiano Ronaldo melakoni debutnya di Liga Arab Saudi bersama Al Nassr.
- Namun, pemain 37 tahun tidak tampil sesuai ekspektasi.
- Cristiano Ronaldo gagal melepaskan satu tembakan ke gawang lawan.
SKOR.id - Cristiano Ronaldo tidak meninggalkan banyak kesan pada debutnya di Al Nassr.
Pada Minggu (22/1/2023), Ronaldo melakoni debut bersama klub barunya, Al Nassr yang melawan Al-Ettifaq, tim peringkat 10 Liga Arab Saudi.
Ronaldo dimainkan pelatih Rudi Garcia sebagai starter dan ujung tombak dalam pertandingan tersebut.
Laga ini pun telah menarik perhatian besar dari fans Saudi. Semua menunggu debut kelas atas dari bintang Portugal itu.
Namun, hal-hal tidak berjalan seperti yang diharapkan. Ronaldo menghadapi banyak kesulitan untuk bisa menembus pertahanan Al-Ettifaq.
Meski bermain 90 menit penuh, CR7 tak bisa mencetak gol. Bahkan pemain 37 tahun itu tidak berhasil melepaskan satu tembakan on target.
Dalam laga sulit, Al Nassr hanya menang dengan skor 1-0. Satu-satunya gol dalam pertandingan tersebut dicetak oleh striker Anderson Talisca pada menit ke-31.
Setelah laga berakhir, Ronaldo lalu mengunggah ucapan terima kasih kepada supertor yang menyaksikanya debut dan kemenangan Al Nassr.
View this post on Instagram
Dengan kemenangan itu, Al Nassr kokoh mengokohkan posisi puncak dengan raihan 33 poin setelah 14 laga, unggul satu poin dari Al Hilal.
Sebelum debutnya untuk Al Nassr, Ronaldo menghadiri pertandingan persahabatan melawan PSG. Dalam laga itu, CR7 mencetak brace.
Pada pertandingan berikutnya pada 26 Januari, Ronaldo dan rekan satu timnya akan bertemu Al Ittihad di Piala Super Arab Saudi.
Berita Sepak Bola Internasional Lainnya
Skormeter: Banjir 9 Gol, Lionel Messi Ungguli Cristiano Ronaldo
Momen Wajah Cristiano Ronaldo Tak Sengaja Ditunju Keylor Navas