- ONIC Esports akhirnya berhasil mengamankan slot Upper Bracket pada M4 World Championship.
- Berbicara mengenai potensi calon lawannya di Upper Bracket nanti, jungler andalan ONIC Esports asal Filipina, Kairi, mengaku tak gentar jika harus berhadapan dengan Blacklist International pada Upper Bracket mendatang.
- Kairi sendiri memang mempunyai misi balas dendam atas kekalahannya pada Grand Final M3 lalu saat ia masih berseragam ONIC PH.
SKOR.id - ONIC Esports akhirnya berhasil mengamankan slot Upper Bracket pada M4 World Championship.
Hasil tersebut didapatkan usai mereka menyapu bersih dua kemenangan pada laga tersisa di Grup B yang digelar pada Selasa (3/1/2023).
ONIC Esport menang atas dengan dominasi penuh atas lawannya yaitu Malvinas dan MDH Esports.
Kemenangan tersebut membuat ONIC Esports akan menemani Todak lolos ke Upper Bracket, sedangkan Malvinas Gaming dan MDH Esports melanjutkan perjuangan melalui Lower Bracket.
ONIC Esports kini menempati peringkat kedua di bawah Todak yang berhasil menjadi pimpinan klasemen dari Grup B.
Berbicara mengenai potensi calon lawannya di Upper Bracket nanti, jungler andalan ONIC Esports asal Filipina, Kairi, mengaku tak gentar jika harus berhadapan dengan Blacklist International pada Upper Bracket mendatang.
Mengingat Blacklist International mempunyai potensi untuk bisa menjadi juara dari Grup A, karena masih menyisakan dua laga tersisa yang baru akan dipertandingkan selepas laga dari ONIC Esports di hari ketiga M4 ini.
"Ya (ingin jumpa Blacklist), karena mereka selalu mengalahkanku," ujar Kairi.
Kairi sendiri memang mempunyai misi balas dendam atas kekalahannya pada Grand Final M3 lalu saat ia masih berseragam ONIC PH.
Dimana saat itu Kairi gagal tampil maksimal dan harus tumbang atas Blacklist International.
Berita Mobile Legends lainnya:
Todak Ciku Dapatkan Maniac di Pertandingan Pertama M4 World Championship
Xinnn Sebut RRQ Akira Jadi Tim Kuda Hitam di M4 World Championship