- Sama seperti hero-hero lainnya, Natan juga mendapatkan beragam penyesuaian. Mobile Legends memang kerap melakukan penyesuaian untuk hero-hero yang mereka miliki.
- Ini dilakukan supaya persaingan dalam permainan menjadi lebih menantang dan seru sehingga memberikan pengalaman baru untuk pemainnya.
- Setidaknya terdapat lima pembaruan yang akan mempengaruhi gameplay Natan.
SKOR.id - Pada tahun 2021 lalu, Mobile Legends menghadirkan hero tipe marksman baru yang bernama Natan.
Semenjak hadir di permainan ini, Natan menjadi salah satu yang banyak dipilih oleh pemain, baik untuk mode Classic maupun Rank.
Sama seperti hero-hero lainnya, Natan juga mendapatkan beragam penyesuaian. Mobile Legends memang kerap melakukan penyesuaian untuk hero-hero yang mereka miliki.
Ini dilakukan supaya persaingan dalam permainan menjadi lebih menantang dan seru sehingga memberikan pengalaman baru untuk pemainnya.
Setidaknya terdapat lima pembaruan yang akan mempengaruhi gameplay Natan.
Untuk Skorer yang penasaran, berikut ini adalah beberapa hal baru yang harus diketahui dari hero Natan Mobile Legends:
- Base damage, meningkatkan Lifesteal dan Rasio Spell Vamp dan mengurangi Cooldown Ultimate.
- Konversi Physical Penetration ke Magic Penetration dihilangkan, Natan kini dapat memperoleh Magic Penetration secara langsung.
- Pengali Magic Damage di semua Skill dan Basic Attack lebih tinggi dibandingkan pengali Physical Damage.
- Atribut Skin Natan kini memberikan Magic Power, tidak lagi memberikan Physical Attack.
- Kini Natan lebih cocok untuk menggunakan Build Magic Damage dibandingkan dengan Physical Damage.
Penyesuaian yang didapatkan Natan bisa dikatakan akan membuatnya semakin kuat, pasalnya waktu Cooldown untuk skill Ultimatenya berkurang sehingga ia dapat dengan cepat kembali menggunakannya.
Natan juga dapat memperoleh Magic Penetration secara langsung yang akan mempermudah penggunanya.
Selain itu, hal lain yang harus diperhatikan saat menggunakan Natan adalah musuh yang ia hadapi.
Setidaknya terdapat lima hero yang bisa menjadi counter Natan saat ini, mereka adalah Lolita, Saber, Eudora, Harley dan Chou.
Jika diperhatikan, dari lima hero tersebut, mereka sama-sama memiliki kemampuan Crowd Control yang menyebalkan.
Oleh karena itu, sebaiknya ajak rekan satu tim saat berhadapan dengan lima hero tersebut.