- Pilar asing Barito Putera, Danilo Sekulic, komentari niatan PSSI menggelar kompetisi pengganti Liga 1 2020.
- Danilo Sekulic mengaku hanya bisa pasrah dengan kebijakan PSSI jika Liga 1 2020 tidak lagi dilanjutkan.
- Sebagai pengganti Liga 1 2020, PSSI berencana menggelar kompetisi khusus yakni pada September 2020.
SKOR.id - Gelandang Barito Putera, Danilo Sekulic, berharap federasi sepak bola Indonesia (PSSI) menyiapkan opsi pengganti jika Liga 1 2020 dihentikan total.
Seluruh kompetisi sepak bola profesional Indonesia, Liga 1 serta Liga 2 2020, belum jelas apakah dapat kembali bergulir atau tidak.
Baca Juga: Misteri Telur Gaib di Gawang Barito Putera, Diinjak Kekey Zakaria dan Gol
Pasalnya, pademi virus corona di Indonesia belum teratasi. Adapun PSSI masih berpatokan pada masa darurat covid-19 hingga 29 Mei 2020.
Liga 1 2020 juga terancam dihentikan, jika pemerintah memperpanjang masa darurat dari tanggal yang sudah ditetapkan tersebut.
PSSI juga sudah merencanakan menggelar kompetisi khusus yang akan digelar pada September hingga akhir tahun, kalau Liga 1 tidak bisa dilanjutkan.
"Saya pikir bukan keputusan yang buruk untuk menjalankan kompetisi pengganti," kata Danilo Sekulic pada Jumat (17/4/2020).
"Saya serahkan semuanya pada pihak federasi yang pasti akan membuat keputusan terbaik," pemain yang sudah tampil tiga kali bersama Barito itu menambahkan.
Soal kebijakan lannya, termasuk soal kebijakan klub Indonesia memotong gaji pemain hingga 75 persen, Sekulic hanya bisa pasrah dan berharap yang terbaik.
Baginya, situasi saat ini sangat sulit, tak hanya bagi pemain tetapi juga bagi klub. Itu mengapa Sekulic menerima hak dipotong 75 persen.
Baca Juga: Barito Putera Dibantu Pakar Rumput Perbaiki Kualitas Stadion
"Kami telah menjalankan tiga pertandingan. Apabila harus dihentikan semua tergantung pada waktu yang disiapkan untuk kompetisi pengganti," ujar Sekulic.
"Format seperti apa yang akan digunakan, menurut saya cukup baik apabila semuanya dijalankan," Sekulic menambahkan.