- Robert Lewandowski tengah berupaya mengungguli catatan gol Cristiano Ronaldo di Liga Champions musim ini.
- Asa tersebut masih mungkin diwujudkan sebab Bayern Munchen lolos ke final Liga Champions.
- Namun, catatan Robert Lewandowski yang lain berhasil dipecundangi Lautaro Martinez.
SKOR.id - Penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez, mungkin masih kalah berpengalaman dengan seniornya, Robert Lewandowski.
Namun, pemain asal Argentina itu berhasil mengalahkan catatan pemain senior yang kini merumput bersama Bayern Munchen tersebut.
Catatan Lautaro sebagai pemain yang berhasil mencetak gol sebelum menit ke-30 dalam setiap pertandingan lebih baik ketimbang Lewandowski.
Pemain berjuluk El Toro tersebut sudah mencatatkan namanya di papan skor sebanyak 13 kali sebelum laga memasuki menit ke-30.
Angka itu lebih banyak dari pemain mana pun di lima liga top Eropa, Liga Champions, atau pun Liga Europa.
Sementara sejauh ini, Lewandowski baru mampu mencetak 12 gol sebelum pertandingan memasuki menit ke-30.
Posisi ketiga diisi oleh striker Lazio, Ciro Immobile, dan pos keempat ada nama striker andalan Real Madrid, Karim Benzema.
Penampilan Lautaro Martinez memang meyakinkan semenjak bergabung dengan Inter Milan.
Kemitraannya dengan Romelu Lukaku menghasilkan gol-gol indah hampir di setiap pertandingan.
Mantan manajer legenda AC Milan, Arrigo Sacchi, bahkan mengatakan jika duet Lukaku dan Martinez menjadi duo paling tangguh di dunia saat ini.
"Lukaku dan Lautaro hari ini, mungkin, kemitraan terkuat di dunia. Kedua penyerang juga banyak berkolaborasi dalam menekan," kata Sacchi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Robert Lewandowski Lainnya:
Robert Lewandowski Sebut Jurgen Klopp Sebagai Pelatih Favoritnya
Bukukan 51 Gol, Robert Lewandowski Dinilai Layak Dapat Ballon d'Or