- Indonesia memiliki beberapa tim profesional PUBG Mobile dengan pemain-pemain andalannya.
- Menjelang di mulainya suatu turnamen biasanya setiap tim akan melakukan transfer pemain.
- Setidaknya terdapat 5 transfer terbesar di PMPL Indonesia.
SKOR.id - Indonesia memiliki beberapa tim profesional PUBG Mobile dengan pemain-pemain andalannya.
Menjelang di mulainya suatu turnamen biasanya setiap tim akan melakukan transfer pemain.
Transfer pemain dilakukan untuk memperkuat strategi yang akan digunakan dari tim tersebut.
Berikut ini adalah daftar transfer terbesar di PMPL Indonesia:
1. Luxxy & Zuxxy
Pertama ada pemain kembar Luxxy dan Zuxxy yang beberapa waktu lalu berpisah dari Bigetron Red Villains.
Setelah membela Bigetron Red Villains selama 5 tahun pemain kembar ini akhirnya memutuskan untuk hengkang.
Kini mereka bergabung bersama tim Persija EVOS yang dipastikan akan tampil pada turnamen PMPL ID Spring 2023.
2. Svafvel
Kemudian ada Febrianto "Svafvel" Genta Prekasa yang kini menjadi bagian dari Bigetron Red Villains.
Sebelum bergabung dengan BTR, ia menjadi pilar terkuat di NFT Esports dan menorehkan beragam penghargaan.
Svafvel juga sempat membela Timnas PUBG Mobile Indonesia di SEA Games 2021 sehingga tak heran jika banyak tim yang mengingkannya.
3. Alan
Sama seperti Svafvel, kini Alan juga menjadi pemain Bigetron Red Villains.
Alan sendiri sebelumnya berjuang bersama Gensis Dogma GIDS sejak tahun 2021.
Bahkan Alan merupakan salah satu pemain yang berada di tim ini sejak Genesis Dogma masih menjadi tim komunitas.
4. uHigh
Bigetron Red Villains nampaknya kerap memberikan beragam kejutan dari segi pemain.
Datangnya pemain asal Malaysia, uHigh juga menjadi sorotan banyak penggemar.
uHigh sebelumnya merupakan pemain Team Secret yang kemudian pindah ke Indonesia.
5. Microboy
Terakhir ada Microboy yang telah merintis karirnya sejak tahun 2019 lalu dimana Bigetron ION menjadi tim pertamanya.
Ia juga sempat naik ke Bigetron Red sebelum akhirnya pindah ke EVOS Reborn.
Kini Microboy akan bermain bersama Luxxy dan Zuxxy di Persija EVOS.
Berita PUBG Mobile lainnya:
ONIC Esports Resmi Lepas Dua Pemain Divisi PUBG Mobile
Akan Bertemu di PMPL ID Spring 2023, Zuxxy Tantang BTR Ryzen