- Ada 11 tim yang sudah memastikan jadi peserta Liga TopSkor U-14 Papua 2022.
- Kick-off kompetisi U-14 edisi perdana ini diagendakan mulai Februari 2022.
- Setelah U-14 akan diselenggarakan Liga TopSkor U-12 dan U-16.
SKOR.id - Sebanyak 11 tim sudah memastikan menjadi peserta Liga TopSkor U-14 Papua 2022.
Hal ini seperti informasi yang disampaikan Ketua Panitia Liga TopSkor Papua, Guntur Lukas Tjoe.
Kompetisi ini dijadwalkan berlangsung pada Februari mendatang. Seharusnya diselenggarakan pada akhir Januari ini, tetapi harus ditunda.
Sebab kick-off Liga TopSkor U-14 Papua diundur menjadi Februari demi memenuhi salah satu regulasi yang ada.
Regulasi itu mengenai legalitas tim peserta. Baik SSB, Akademi, dan sejenisnya.
Tim peserta kompetisi semua berasal dari Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura.
Pada penyelenggaraan musim pertama ini baru dua wilayah yang ikut.
Adapun 11 tim peserta yang sudah memastikan ambil bagian adalah Nafri, Cendrawasih, RBC SPN, Imanuel Sentani, Boda Keerom, Bhayangkara Numbay FC.
Kemudian Volta PLN Jayapura, ORION Sentani, Tunas Muda Hamadi, Sumber Makmur, dan Yofa Ayapo.
Mereka siap bersaing untuk menjadi yang terbaik di Liga TopSkor U-14 Papua edisi pertama.
Penyelenggaraan Liga TopSkor U-14 Papua menjadi kompetisi usia muda yang pertama kali digelar untuk musim 2022. Berikutnya segera menyusul kelompok umur lainnya.
Rencananya Liga TopSkor Papua diselenggarakan dalam tiga kategori usia yaitu, U-12, U-14, dan U-16.
Sebelumnya pada akhir tahun 2021, sudah diselenggarakan pra-liga. Saat itu digelar Pra-Liga TopSkor Papua untuk U-13, yang melibatkan 8 tim.
Baca juga berita Liga TopSkor lainnya:
POTW Pekan 6 Grup Skor Liga TopSkor U-12: Nabil Athalla
Liga TopSkor U-15: Pelatih Ocean Stars Ungkap Dua Faktor yang Membuat Turunnya Peforma Tim