- Bayern Munchen berhasil jadi juara Piala Dunia Antarklub 2020.
- Ini merupakan gelar FC Bayern kedua di kompetisi antarbenua tersebut.
- Real Madrid jadi tim tersukses di kompetisi ini.
SKOR.id - Berikut daftar pemenang Piala Dunia Antarklub sepanjang sejarah. Eropa masih jadi penguasa disusul oleh Amerika Selatan.
Bayern Munchen berhasil jadi juara Piala Dunia Antarklub 2020 usai mengalahkan Tigres UANL 1-0, Jumat (12/2/2021) dini hari WIB.
Kemenangan Bayern Munchen ini menambah panjang dominasi Eropa dalam kompetisi antarbenua tersebut.
Piala Dunia Antarklub pertama diadakan tahun 2000 di Brasil, kemudian baru diadakan lagi tahun 2005 dan berlangsung setiap tahun sampai sekarang.
Kompetisi ini sempat berlangsung bersamaan dengan Piala Interkontinental, kompetisi antara pemenang Liga Champions dengan Copa Libertadores. Kedua kompetisi ini kemudian menyatu mulai tahun 2005.
Sepanjang sejarah, hanya perwakilan dari Eropa (UEFA) dan Amerika Selatan (Conmebol) yang pernah jadi juara.
Eropa masih tak tertandingi dengan sudah meraih 13 gelar, Amerika Latin dengan empat gelar.
Duo raksasa Liga Spanyol, Real Madrid dan Barcelona, jadi tim tersukses. Real Madrid juara empat kali, Barcelona tiga kali.
Kemenangan malam tadi adalah gelar kedua Bayern Munchen di kompetisi ini. Sedangkan Liverpool, AC Milan, Inter, dan Manchester United masing-masing mengoleksi satu gelar.
Daftar pemenang Piala Dunia Antarklub:
4 gelar - Real Madrid
3 gelar - Barcelona
2 gelar - Corinthians, Bayern Munchen
1 gelar - Liverpool, Sao Paulo, Internacional, AC Milan, Manchester United, Inter Milan
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Keputusan soal Transfer Harvey Elliot, Liverpool Harus Pecahkan Rekor Pembayaran https://t.co/bSbUYKzuKg— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 11, 2021
Berita Piala Dunia Antarklub:
Bayern Munchen Juara Piala Dunia Antarklub, Hansi Flick Catat Rekor Ini
Seruan Robert Lewandowski yang Buat Bayern Munchen Juara Piala Dunia Antarklub