- Mobile Legends menghadirkan beragam turnamen bergengsi, salah satunya adalah M Series.
- Turnamen M Series atau M World Championship diikuti oleh tim-tim terbaik dari beragam region.
- Artikel ini akan membahas daftar juara M Series dari tahun ke tahun.
SKOR.id - Mobile Legends menghadirkan beragam turnamen bergengsi, salah satunya adalah M Series.
Turnamen M Series atau M World Championship diikuti oleh tim-tim terbaik dari beragam region.
M Series pertama yakni M1 digelar pada tahun 2019 lalu secara offline di Kuala Lumpur, Malaysia.
Saat ini Mobile Legends juga sedang menghadirkan M4 World Championship yang diadakan di Indonesia.
Indonesia memiliki dua tim perwakilan yakni ONIC Esports dan RRQ Hoshi.
Sebelum berakhirnya turnamen M4 World Championship, berikut ini adalah daftar juara M Series:
1. M1 - EVOS Legends
Pertama ada tim asal Indonesia yakni EVOS Legends yang berhasil membawa pulang trofi M1.
Saat itu EVOS Legends membawa 5 pemain andalannya yakni Rekt, Donkey, Wannn, Oura dan Luminaire.
Pada turnamen M1, EVOS Legends dipertemukan dengan tim Indonesia lainnya yakni RRQ Hoshi.
2. M2 - Bren Esports
Selanjutnya ada turnamen M2 World Championship yang digelar di Singapura.
Pada babak ini tim asal Filipina, Bren Esports, memenangkan pertandingan dan menjadi tim Mobile Legends terkuat.
Di turnamen ini tim Indonesia tidak mampu menembus babak Final.
3. M3 - Blacklist International
Pada turnamen bergengsi Mobile Legends musim lalu, tim Filipina masih mendominasi dan sulit untuk dikalahkan.
Babak Grand Final M3 World Championship diisi oleh dua tim Filipina yakni Blacklist International vs ONIC PH.
Setelah pertandingan yang cukup sengit akhirnya Blacklist International berhasil memenangkan juara.
Berita Mobile Legends lainnya:
Hasil M4 World Championship Hari Keempat: RRQ Hoshi Susul ONIC Esports ke Upper Bracket
Kunci Kemenangan RRQ Hoshi di M4 World Championship Menurut Xinnn