- Thomas Tuchel membawa Chelsea tidak terkalahkan di sembilan laga Liga Inggris.
- Christian Pulisic tidak mendapat tempat di starting XI sejak Thomas Tuchel menggantikan Frank Lampard.
- Pelatih asal Jerman itu menyebut mantan anak asuhnya di Borussia Dortmund tidak beruntung.
SKOR.id - Thomas Tuchel mengatakan Christian Pulisic tidak beruntung tak mendapat tempat di line-up Chelsea.
Chelsea menunjukkan kemajuan sejak Tuchel menggantikan Frank Lampard pada Januari. Terkini, the Blues menang 2-0 atas Everton, Selasa (9/3/2021).
Di bawah komando Tuchel, chelsea tidak terkalahkan di sembilan pertandingan liga, tapi Christian Pulisic tidak memberikan banyak kontribusi. Pemain asal Amerika Serikat ini tersisih dari semua pertandingan Liga Inggris di era Tuchel.
"Saya tak bisa mengatakan hal lain selain hal bagus tentang dia. Masalah terbesar saya adalah saya tahu dia dari Dortmund dan saya pikir ia hanya menjadi starter di ajang copa," kata Tuchel dalam konferense pers selepas pertandingan.
"Ini adalah tanggung jawab saya dan ini sedikit tidak adil tapi saya tahu impak yang dapat ia berikan di 20 atau 30 menit terakhir.
Meski demikian, Thomas Tuchel tetap memercayai kualitas mantan anak asuhnya tersebut.
"Ia sedikit tidak beruntung di beberapa laga terakhir. Ini bukan kurangnya kepercayaan atau kualitas, hanya saja ia harus bersabar."
Setelah mencuat sebagai salah satu bintang saat restart musim lalu, Pulisic mengalami kesulitan mereplika penampilannya musim ini.
Pemain interasional AS ini dibekap cedera di awal musim 2020-2021 dan hanya dua kali mencetak gol dalam 24 penampilan. Padahal di musim debutnya ia berhasil menyarangkan 11 gol.
Puncaknya, ia tak masuk pilihan utama untuk mengisi line-up pemain sejak kehadiran Tuchel.
"Saya memiliki pemain lain yang ingin saya sebutkan, Emerson Pamieri, yang menderita karena keputusan buruk saya. Ia tidak main tapi ia pria luar biasa yang berlatih di level teratas dan tak pernah membiarkan tim terpuruk dengan mentalitasnya. Sungguh keputusan sangat berat meninggalkan dia dariskuad, sama juga dengan Tammy Abraham.
"Memang seperti ini, kami memiliki grup yang kuat. Para pemain harus terus berjuang. Tak ada jalan lain," pungkasnya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Lengkap dan Klasemen Pekan ke-26 Liga Italia: Papan Atas Makin Memanas https://t.co/i3D53rPWb3— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 8, 2021
Berita Chelsea Lainnya
Thomas Tuchel: Chelsea Belum Putuskan Nasib Christian Pulisic
Legenda Timnas AS: Bakat Christian Pulisic Terbuang Sia-sia di Chelsea