- Cristiano Ronaldo kembali ke Manchester United.
- Kapten timnas Portugal itu punya rekor apik selama bermain di Liga Inggris.
- Hadapi tim besar Premier League lain, Ronaldo punya rekor bagus, terutama versus Liverpool.
SKOR.id - Cristiano Ronaldo resmi kembali ke Liga Inggris, Jumat (27/8/2021) malam WIB seusai kesepakatan transfer antara Manchester United dan Juventus rampung.
Hal tersebut dipastikan akan membuat persaingan Liga Inggris kian sengit, terutama saat terjadi North West Derby versus Liverpool.
Sebelumnya, Cristiano Ronaldo sempat diisukan akan memperkuat rival satu kota Manchester United, Manchester City.
Namun, akhirnya, kapten timnas Portugal itu tak jadi "berkhianat" ke klub yang membesarkan namanya dan kembali bergabung dengan Manchester United.
Setelah 12 tahun berpisah saat dirinya hengkang ke Real Madrid pada musim panas 2009, Cristiano Ronaldo kembali ke Manchester United.
"Setiap orang di klub ini menyambut gembira kembalinya Cristiano Ronaldo," demikian tulis pernyataan resmi Man United di situs resmi klub.
Baca Juga: Breaking News: Cristiano Ronaldo Resmi Balik ke Manchester United
Kehadiran Ronaldo kembali ke Old Trafford, markas Man United, memang disambut sukacita oleh para fans.
Optimisme mereka semakin membubung melihat tim kesayangannya kembali berjaya dengan kehadiran Ronaldo.
Sudah 8 musim Setan Merah - julukan Man United - paceklik gelar juara Liga Inggris.
Jika musim lalu saja dengan skuad "seadanya" bisa finis kedua, apalagi kini ada CR7. Mungkin demikian optimisme fans Setan Merah.
Optimisme itu amatlah beralasan. Ronaldo memang menjadi kunci kejayaan Manchester United pada periode 2000-an.
Dengan torehan 118 gol dan 54 assist dari 292 laga, CR7 mempersembahkan tiga gelar juara Liga Inggris pada periode 2003-2009.
Keberadaan Ronaldo pun menjadi momok bagi setiap lawan Setan Merah di Premier League, termasuk klub besar yang menjadi pesaing.
Pemain yang kini berusia 36 tahun itu punya rekor mentereng menghadapi The Big 6 - sebutan untuk 6 klub besar Premier League.
Berdasarkan catatan Transfermarkt, Ronaldo punya rekor bagus menghadapi Arsenal, Liverpool, Chelsea, Tottenham Hotspur, bahkan Manchester City.
Cuma ketika berhadapan dengan Chelsea, Ronaldo menderita lebih banyak kekalahan dibandingkan kemenangan.
Tottenham menjadi tim yang paling sering dikalahkan Ronaldo, 12 kali, disusul Manchester City (9 kali) dan Liverpool (8 kali).
Khusus di Premier League, Tottenham bahkan belum pernah sekali pun menang atas Manchester United ketika Ronaldo bermain.
Melihat catatan tersebut, laga Derbi Manchester dan North West Derby dipastikan kian sengit dengan kehadiran Ronaldo.
Manchester City selaku rival sekota dan Liverpool yang menjadi musuh bebuyutan Setan Merah, wajib waspada.
Rekor Ronaldo vs The Big 6 Liga Inggris:
ARSENAL
Total Pertemuan
- Main: 15
- Menang: 7
- Seri: 4
- Kalah: 4
- Gol: 6
Premier League
- Main: 11
- Menang: 4
- Seri: 4
- Kalah: 3
- Gol: 4
CHELSEA
Total Pertemuan
- Main: 15
- Menang: 5
- Seri: 4
- Kalah: 6
- Gol: 1
Premier League
- Main: 10
- Menang: 3
- Seri: 3
- Kalah: 4
- Gol: 0
LIVERPOOL
Total Pertemuan
- Main: 12
- Menang: 8
- Seri: 1
- Kalah: 3
- Gol: 3
Premier League
- Main: 8
- Menang: 5
- Seri: 1
- Kalah: 2
- Gol: 2
MANCHESTER CITY
Total Pertemuan
- Main: 14
- Menang: 9
- Seri: 2
- Kalah: 3
- Gol: 5
Premier League
- Main: 10
- Menang: 6
- Seri: 1
- Kalah: 3
- Gol: 3
TOTTENHAM HOTSPUR
Total Pertemuan
- Main: 18
- Menang: 12
- Seri: 5
- Kalah: 1
- Gol: 10
Premier League
- Main: 11
- Menang: 7
- Seri: 4
- Kalah: 0
- Gol: 4
Berita Cristiano Ronaldo Lainnya
Breaking News: Cristiano Ronaldo Resmi Balik ke Manchester United https://t.co/5cx39EWJ7a— SKOR.id (@skorindonesia) August 27, 2021
Baca Juga Berita Manchester United Lainnya:
Drawing Babak Ketiga Piala Liga Inggris: Manchester United dan Chelsea Lakoni Laga Sulit
Paul Pogba Sebut Raphael Varane Jadi Panutan di Manchester United