- Manchester United baru saja merilis jersey kandang mereka untuk musim 2022-2023.
- Dalam video perilisan jersey tersebut sosok Cristiano Ronaldo masih terlihat.
- Namun, video spesial untuk promosi kostum terbaru mereka harus tertunda lantaran belum jelasnya masa depan CR7 di Old Trafford.
SKOR.id - Video spesial promosi jersey baru Manchester United harus tertunda lantaran belum jelasnya Cristiano Ronaldo.
Dilansir dari laman Sportbible, Manchester United awalnya ingin merilis video khusus untuk mempromosikan jersey kandang terbaru mereka dengan menggunakan nomor 7.
Dalam video itu bintangnya adalah para pemilik nomor 7 tersebut, yakni Cristiano Ronaldo, Eric Cantona, serta David Beckham.
Akan tetapi, perilisan video spesial untuk promosi jersey tersebut harus tertunda lantaran masa depan Ronaldo di Old Trafford belum jelas.
Kendati demikian, wajah bintang asal Portugal itu masih terlihat dalam video peluncuran kostum kandang terbaru Setan Merah yang diunggah hari ini, Jumat (8/7/2022).
Selain Ronaldo ada dua pemain yang diperlihatkan mengenakan kostum baru, yaitu Bruno Fernandes dan Raphael Varane.
Sementara itu, Cristiano Ronaldo belum terlihat batang hidungnya dalam sesi latihan Manchester United.
Absennya mantan penggawa Real Madrid itu disinyalir sebagai isyarat keinginan sang pemain untuk hengkang.
Sejauh ini ada sejumlah klub Eropa yang disebut-sebut tertarik untuk mendatangkan Cristiano Ronaldo.
Dari Liga Inggris ada Chelsea, dari Liga Italia ada AS Roma, serta Bayern Munchen dari Liga Jerman.
Berita Manchester United Lainnya:
Bruno Fernandes Ganti Nomor Punggung di Manchester United, Ini Alasannya
5 Aturan Erik ten Hag di Manchester United, Tak Ada Pemain yang Kebal