- Cristiano Ronaldo komentari penyerang PSG, Kylian Mbappe, sebagai masa depan sepak bola.
- Bagi Ronaldo, Mbappe merupakan pemain yang siap mengubah sepak bola modern.
- Sebelumnya, Ronaldo bersama Lionel Messi banyak dianggap sebagai representasi pesepak bola modern.
SKOR.id - Tidak berlebihan jika melihat dunia sepak bola pada satu dekade terakhir menjadi dua kubu: Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Kini, baik Messi dan Ronaldo berada dalam fase akhir karier, terlebih karena usia yang menua.
Cristiano Ronaldo di sisi lain ternyata memperhatikan pemain-pemain yang lebih muda darinya, salah satunya Kylian Mbappe.
Baca Juga: Ivan Rakitic di Antara Lionel Messi, Neymar, dan Cristiano Ronaldo
Ronaldo mengakui Mbappe sebagai pemain sepak bola top di Eropa dan merupakan masa depan dunia sepak bola.
Pujian ini disebutkan Ronaldo dalam sebuah iklan produk olahraga, Nike.
"Mbappe adalah masa depan dan masa kini," ucap Ronaldo memulai.
Baca Juga: Emmanuel Dennis, Penghancur Tembok Cleansheet Manchester United
"Dia pemain yang fantastis, sangat cepat, dan dia akan menjadi masa depan."
Kylian Mbappe memang berada dalam puncak karier pada usia ke-21 saat ini, dengan rentetan gelar kompetisi domestik di Prancis, ditambah dengan trofi Piala Dunia.
Musim lalu, sang pemain cetak 39 gol di semua kompetisi. Bahkan, Mbappe bisa lampaui raihan tersebut setelah musim ini sementara mengumpulkan 24 gol.