- Di kesempatan kali ini Skor.id berkesempatan untuk menanyakan rekomendasi senjata dari pelatih EVOS Divine, Manay.
- Menurut coach Manay, penggunaan senjata sebenarnya tergantung dari user atau pemain itu sendiri.
- Coach Manay juga menyebutkan beberapa senjata untuk jarak dekat seperti Shotgun atau MP40.
SKOR.id - Senjata merupakan salah satu hal terpenting di permainan Free Fire karena bisa mengantarkan sebuah tim untuk menang.
Setidaknya Free Fire menghadirkan lebih dari 20 senjata dengan tipe dan keunggulan yang berbeda-beda.
Banyaknya pilihan yang ditawarkan membuat penggemar terkadang bingung untuk memilihnya.
Di kesempatan kali ini Skor.id berkesempatan untuk menanyakan rekomendasi senjata dari pelatih EVOS Divine, Manay.
“Kalau senjata sendiri tuh fleksibel, tergantung user itu kebiasaannya happy-nya pakai yang mana. Kalau dia pakai senjata tipe Assault Riffle kaya SCAR, AK47, tinggal pembiasaan dia di in game,” ucapnya.
“Ada lagi gue senengnya pakai senjata AWM, berarti yang di looting ya pakai AWM.”
“Di Free Fire kan ada dua ya yang harus dibawa, senjata jarak jauh sama senjata jarak dekatnya, nah misalkan senjata jarak dekatnya sendiri ada kaya Shotgun, kedua mungkin SMG kaya MP40. Jadi fleksibel tergantung si user pengennya tuh pakai senjata apa,” tambahnya coach Manay.
Menurut coach Manay, penggunaan senjata sebenarnya tergantung dari user atau pemain itu sendiri.
Jika Skorer senang untuk menggunakan senjata tertentu maka bisa dilatih dalam permainan agar lebih lancar.
Coach Manay juga menyebutkan beberapa senjata untuk jarak dekat seperti Shotgun atau MP40.
Setidaknya ada lima senjata tipe Shotgun yang cukup populer diantaranya adalah M1014, M1873, Mag-7, M1887 dan SPAS12.
Sedangkan senjata MP40 merupakan senjata tipe SMG yang populer di permainan ini. MP40 dapat memberikan damage mencapai 48 dan rate of fire yang tinggi yakni 83 poin.
Saat menggunakan senjata MP40 Skorer bisa menambahkan attachment Magazine untuk membuat serangan semakin mematikan.
Senjata ini cukup populer karena memiliki beragam kelebihan yakni sangat sakit jika digunakan dalam jarak dekat dan stabil meski digunakan dalam keadaan bergerak.
Meski begitu, sesuai dengan saran dari coach Manay, Skorer harus sering berlatih menggunakan senjata yang disukai.