- Server closed beta test Apex Legends Mobile telah resmi dibuka oleh Respawn Entertaiment.
- Seluruh pemain dapat melakukan pre-registration untuk mendapatkan akses tersebut.
- Dengan kuota yang dibatasi, pemain yang beruntung akan mendapatkan akses untuk memainkan Apex Legends Mobile dalam closed beta test.
SKOR.id - Apex Legends adalah permainan battle royale free-to-play yang dikembangkan oleh Respawn Entertainment dan diterbitkan oleh Electronic Arts.
Game ini mengusung konsep alam semesta yang sama dengan permainan Titanfall.
Seperti yang telah diberitakan sebelumnya bahwa Apex Legends akan segera hadir untuk platform mobile.
Hingga saat ini Apex Legends Mobile telah memasuki tahap closed beta test untuk negara di Asia Tenggara termasuk Indonesia.
Selain Indonesia, ada dua negara lain yang turut dibuka akses servernya, yakni Filipina dan Malaysia.
Dengan dibukanya akses ini, beberapa pemain yang beruntung dapat memainkan game ini dalam tahap close beta test.
Seluruh pemain dapat melakukan pre-registration, namun hanya beberapa yang beruntung saja yang dapat mesuk kedalam akses tersebut.
Dikarenakan tahap ini masih berupa closed beta test, maka pembukaan akses server ini tentu masih dibatasi.
Hingga artikel ini ditulis, Respawn Entertaiment tidak menjelaskan berapa jumlah kuota yang disediakan untuk masuk dalam closed beta test ini.
Apex Legends Mobile update:
The next round of closed beta testing starts right now in Indonesia, the Philippines, and Malaysia!
If you have an Android device and you haven't already pre-registered, you can do so here ???? https://t.co/CshBg78jeK— Respawn (@Respawn) July 27, 2021
Melihat kinerja developer yang sudah bagus seperti Respawn, hanya membutuhkan waktu saja bagi semua orang untuk bisa mencoba game ini.
Selama closed beta test berlangsung, pemain dapat memainkan mode utama Apex Legends Mobile yaitu battle royale.
Selain itu, Legends yang tersedia tentu juga masih terbatas mengingat ini adalah closed beta test.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
EVOS Esports Ungkap Satu Pemain Anyar Skuad EVOS Legends https://t.co/5lfbhgmTvN— SKOR.id (@skorindonesia) July 26, 2021
Berita Apex Legends lainnya:
Seer, Legends Terbaru di APEX Legend Season 10 Segera Diluncurkan
Musim Kedua Apex Legends Global Series Segera Dimulai, Format Baru akan Dihadirkan