- Selepas mengalahkan Falcon Esports, Clayyy dan Vyn melakukan selebrasi yang cukup emosional yang ditujukan kepada para pemain Falcon Esports.
- Melalui live streaming di kanal Youtube Xinnn, Clayyy menjelaskan alasan dirinya melakukan selebrasi tersebut.
- Clayyy mengaku dirinya terlihat emosional karena pemain Falcon Esports dirasa terlalu bising dan keterlaluan.
SKOR.id - Meskipun mengakhiri gelaran M4 World Championship dengan menempati peringkat ketiga.
Terdapat satu momen menarik dari tim RRQ Hoshi yang menjadi bahan perbincangan oleh banyak pihak.
Momen tersebut terjadi saat RRQ Hoshi berhasil mengalahkan Falcon Esports pada Lower Bracket dan terdapat dua pemain yang melakukan selebrasi yang cukup emosional.
Terlihat selepas mengalahkan Falcon Esports, Clayyy dan Vyn melakukan selebrasi yang cukup emosional yang ditujukan kepada para pemain Falcon Esports.
Melalui live streaming di kanal Youtube Xinnn, Clayyy menjelaskan alasan dirinya melakukan selebrasi tersebut.
Clayyy mengaku dirinya terlihat emosional karena pemain Falcon Esports dirasa terlalu bising dan keterlaluan.
"Gua gak pernah (selebrasi) kaya gitu, itu udah bacot keterlaluan kalau kaya gitu. Itu pertama kali gua kaya gitu, itu udah tim paling bising. Tapi kita di luar temenan," ujar Clayyy.
Hal taunting dan selebrasi panas memang menjadi momen unik yang sering terjadi saat in-game dalam sebuah kompetisi.
Tetapi hal tersebut memang hanya sebatas dalam pertandingan saja, ketika sudah di luar game semua memang saling merangkul seperti apa yang telah dilakukan para roster RRQ Hoshi dan Falcon Esports yang bersikap profesional.
Berita Mobile Legends lainnya:
Tampilan dan Efek Skin Lunar Fest Chang'e New Moon
DeanKT Bocorkan Ciri-ciri Pro Player yang Pensiun di Season 11, Mirip dengan RRQ R7