- Pemain timnas Italia, Ciro Immobile, bocorkan kunci kemenangan saat lawan timnas Turki di Piala Eropa 2020.
- Timnas Italia sejak awal ingin membuat timnas Turki kelelahan.
- Ciro Immobile mengaku senang mencetak gol pada laga debutnya di Euro saat bermain di kandang.
SKOR.id - Penyerang timnas Italia, Ciro Immobile, mengungkapkan kunci sukses timnya saat mengalahkan timnas Turki di Piala Eropa 2020.
Timnas Italia berhasil meraih kemenangan 3-0 saat menghadapi timnas Turki di Stadion Olimpico, Roma, Sabtu (12/6/2021) dini hari WIB.
Keunggulan Gli Azzurri berhasil diraih melalui gol bunuh diri Merih Demiral (53'), Ciro Immobile (66'), serta Lorenzo Insigne (79').
Immobile mengakui jika Turki bukanlah lawan yang mudah sehingga memerlukan kesabaran saat melawan mereka.
Penyerang Lazio tersebut bahwa tim asuhan Roberto Mancini sejak awal mencoba membuat para pemain Turki kelelahan.
"Saya pikir kami menunjukkan kesabaran malam ini. Turki adalah tim yang kuat dan menyebabkan masalah bagi banyak tim papan atas. Kami mencoba membuat mereka lelah pada babak pertama, menggerakkan bola ke kiri dan ke kanan, mencoba mengalirkannya."
"Sayangnya, kami tidak mampu menembus dinding pertahanan mereka, terutama karena kami tidak begitu bagus di udara. Turki lebih lelah usai turun minum dan setelah gol mereka harus membuka beberapa peluang, jadi saat itulah kualitas kami muncul," terang Immobile.
Stadion Olimpico yang juga menjadi stadion Lazio akan menjadi tuan rumah sebagian besar pertandingan Grup A dan Italia.
Immobile mengaku senang mampu mencetak gol pada laga debutnya di Euro 2020 di kandang.
"Mencetak gol pada debut Euro di stadion saya, itu tidak jauh lebih baik," tambahnya.
Dengan kemenangan tersebut timnas Italia sukses memuncaki klasemen sementara Grup A Piala Eropa 2020.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Man of the Match Piala Eropa 2020 - Turki vs Italia: Ciro Immobile https://t.co/ibnBz5EDSY— SKOR.id (@skorindonesia) June 11, 2021
Berita Piala Eropa 2020 lainnya:
Piala Eropa 2020: Jadwal, Hasil, Klasemen, Profil Tim dan Stadion Lengkap
Hasil Piala Eropa 2020: Menang Telak, Tren Positif Italia atas Turki Berlanjut