- Seorang gamer bisa menghabiskan seharian waktunya untuk bermain game.
- Namun akan berbeda cerita jika sedang jatuh cinta.
- Salah satu ciri-ciri gamer yang jatuh cinta adalah rela tidak bermain game untuk menghabiskan waktunya dengan orang yang ia sukai.
SKOR.id - Gamer terkenal sering menghabiskan waktunya didepan layar komputer atau gadgetnya untuk bermain game.
Namun gamer juga bisa merasakan jatuh cinta dan ingin mendapatkan pasangan.
Berikut adalah ciri-ciri gamer saat jatuh cinta:
1. Rela Tidak Bermain Game
Ciri yang pertama, seorang gamer akan rela tidak bermain game saat mendekati seseorang yang ia incar.
Ia akan mengajak seseorang yang disuka untuk pergi atau sekedar mengobrol.
Dengan begitu ia akan menjadi lebih dekat dengan orang yang disukainya.
2. Ngajak Main Bareng
Ciri-ciri selanjutnya adalah mengajak main bareng.
Untuk membangun chemistry, ia akan mengajak bermain game bersama.
Meski seseorang yang ia suka belum paham dengan game tersebut, ia akan dengan senang hati mengajarinya.
3. Minta Ditemenin Saat Bermain Game
Jika pada hari biasa gamer akan mabar (main bareng) bersama temannya berbeda jika ia sedang jatuh cinta.
Biasanya ia akan meminta ditemani saat bermain game dan memperlihatkan kebolehannya.
Selain itu meminta ditemani juga menjadi salah satu trik untuk lebih dekat.
4. Mengkreasikan Nama Gebetan di Nickname-nya
Gamer memiliki nickname yang bisa dibilang unik-unik.
Beberapa gamer bahkan membuat nickname mereka dengan perpaduan nama dirinya dan seseorang yang ia suka.
Ini juga menjadi salah satu kebanggaan untuk dirinya sendiri.
T1 Resmi Pertahankan Lima Rosternya, Termasuk Duet Pemain asal Indonesia https://t.co/g93zYxjiGL
— SKOR.id (@skorindonesia) October 31, 2021
Berita Esports lainnya:
Sambut Hari Pahlawan, Free Fire Hadirkan Event Spesial Ini
Gandeng Kemenpora RI, BEM UI Bakal Gelar Olimpiade Esports Nasional