- Christophe Galtier dikabarkan bakal segera menandatangani kontrak dengan Paris Saint-Germain.
- Mantan pelatih OGC Nice itu rencananya bakal diperkenalkan pekan depan.
- Galtier bahkan sudah bisa memimpin sesi latihan pada Senin (4/7/2022) mendatang.
SKOR.id - Christophe Galtier telah dikaitkan dengan Paris Saint-Germain (PSG) selama beberapa pekan. Dan kini kabar terbaru menyebut bila dia akhirnya bisa diumumkan oleh klub ibu kota Prancis pada awal pekan mendatang.
Ahli taktik, yang memenangkan Ligue 1 bersama LOSC Lille pada 2020-2021 dan kemudian melatih OGC Nice tahun lalu, mengunjungi fasilitas PSG pada hari Kamis (30/6/2022) sebelum kembali ke selatan Prancis untuk melanjutkan proses kepindahannya.
Menurut L'Equipe, perekrutannya sekarang akan diumumkan pada awal pekan mendatang, sementara dia bahkan bisa mengikuti sesi latihan pada hari Senin (4/7/2022) karena beberapa pemain kembali dari pra-musim.
Media Prancis itu juga menambahkan bahwa kontrak hanya akan berlangsung selama dua tahun, dengan opsi penambahan satu tahun telah sepakat ditiadakan.
Kapan Christophe Galtier diperkenalkan sebagai pelatih PSG?
Presentasi resmi dan konferensi pers perkenalan pelatih berusia 55 tahun itu akan berlangsung pada Selasa atau Rabu, menurut L'Equipe. Namun, hal ini akan segera dikonfirmasi oleh klub.
Dia akan memiliki kesempatan untuk mengenal beberapa pemainnya, meskipun para pemain internasional masih memiliki waktu liburan lebih banyak untuk mengimbangi pertandingan tambahan yang harus mereka mainkan pada awal Juni.
Baca Juga Berita Sepak Bola Internasional Lainnya:
Baru Lepas dari Barcelona, Luuk de Jong Langsung Diboyong PSV Eindhoven
15 Pemain Veteran Paling Bernilai Tahun 2022, Messi di Puncak, Ronaldo Cuma di Posisi Ini