- Bek Real Madrid, Raphael Varane, diperkirakan tidak dapat tampil lawan Chelsea di Liga Champions.
- Raphael Varane dinyatakan cedera abductor kanan.
- Tetapi Real Madrid punya kabar positif dengan Sergio Ramos dan Ferland Mendy yang kembali berlatih.
SKOR.id - Real Madrid bakal tidak diperkuat bek Raphael Varane saat menghadapi Chelsea di Liga Champions.
Real Madrid akan bertemu Chelsea di leg kedua semifinal Liga Champions pada Kamis (6/5/2021) dini hari WIB.
Pada leg pertama, kedua tim bermain imbang 1-1 saat bertanding di Alfredo Di Stefano.
Varane tidak memperkuat Real Madrid sejak menghadapi Osasuna di Liga Spanyol.
Setelah menjalani tes medis, pemain Prancis tersebut dikonfirmasi mengalami cedera yang serius.
Varane dinyatakan jika mengalami cedera pada abductor kanan.
"Setelah tes yang dilakukan hari ini pada pemain kami Raphael Varane oleh Layanan Medis Real Madrid, dia didiagnosis mengalami cedera pada otot penculik kanan," bunyi keterangan klub.
Akan tetapi, Los Blancos memiliki kabar baik dengan kembalinya Sergio Ramos dan Ferland Mendy ke sesi latihan.
Keduanya pemain tersebut diperkirakan dapat tampil menghadapi The Blues.
Selain Raphael Varane, Lucas Vazquez dan Dani Carvajal juga dipastikan absen dalam laga tersebut karena cedera.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Dari Bali untuk J.League - 20J1: Dimainkan di Jepang, Dibuat oleh Dunia
Ini adalah surat cinta, surat cinta dari J.League untuk fans di seluruh dunia, bahwa sepak bola bisa menyatukan kita semua.
Dari Bali, Indonesia, @J_League_En mengirimkan salam. pic.twitter.com/nupLUgct5A— SKOR.id (@skorindonesia) April 28, 2021
Berita Real Madrid lainnya:
Prediksi Eks Pemain Real Madrid saat Timnya Hadapi Chelsea di Liga Champions
Real Madrid Diminta Segera Capai Kesepakatan dengan Sergio Ramos