SKOR.id – Sejauh ini, F1 2023 jadi musim yang cukup mengecewakan bagi Ferrari. Charles Leclerc pun membeberkan kesulitan Ferrari jelang GP Hungaria akhir pekan ini.
Menurut Charles Leclerc, kondisi lintasan berangin memiliki pengaruh lebih besar terhadap Ferrari SF-23 dibandingkan mobil-mobil tim rival.
Pada seri sebelumnya, GP Inggris, Charles Leclerc hanya finis kesembilan sementara rekan setimnya, Carlos Sainz Jr., berada satu setrip di bawahnya.
Performa dua pembalap tim Kuda Jingrak pun kembali jadi sorotan. Namun, Leclerc punya alasan dibalik atas penampilan buruknya saat beraksi di GP Inggris dua pekan lalu.
Sirkuit Silverstone terkenal dengan embusan anginnya yang cukup kuat. Kondisi itu yang menggerakkan grafik persaingan di grid jadi naik turun dari tahun ke tahun.
Sayang untuk Ferrari, ini menjadi salah satu kelemahan utama mobil SF-23 miliknya yang sudah coba diperjuangkan untuk diperbaiki sejak 2022.
“Kondisi angin adalah hal yang besar, dan bagi kami, itu memiliki pengaruh besar, dan mungkin lebih besar dari mobil lain di grid”, kata Leclerc.
"Kami hanya berjuang dengan konsistensi dalam situasi itu. Kami melakukan langkah maju yang besar di akhir tahun karena keadaannya sedikit lebih buruk."
Ferrari telah melakukan upaya untuk menangkal sensitivitas angin melalui penyesuaian dan peningkatan selama setahun terakhir.
Akan tetapi, kondisi yang tidak terduga pada balapan hari Minggu di Inggris terlalu berlebihan untuk mobil mereka saat ini.
"Seperti yang telah kita lihat di balapan terakhir di Silverstone, kapan pun angin benar-benar kencang maka kami mendapat salah satu kelemahan utama kami,” ujar Leclerc.
"Kami mengerti di mana kami akan kesulitan dan sayangnya Silverstone adalah salah satunya, kami tahu bahwa itu tidak akan menjadi akhir pekan yang hebat bagi kami.”
“Sabtu berjalan cukup baik, mengingat apa yang kami harapkan tetapi kemudian hari Minggu berlangsung lebih buruk dari yang kami harapkan. kami tahu alasannya,” katanya.
Beruntung, Hungaroring yang menjadi tempat penyelenggaraan F1 GP Hungaria 2023 akhir pekan ini kondisinya berbeda dengan di Sirkuit Silverstone.
Charles Leclerc terlihat lebih baik dalam mengondisikan mobilnya di F1 GP Hungaria 2023, setidaknya dalam sesi latihan yang berlangsung Jumat (21/7/2023).
Terbukti, pembalap 25 tahun itu menjadi yang tercepat pada hari pertama sesi latihan bebas kedua (FP2).
Leclerc menempati urutan terdepan dengan mencatatakan waktu 1 menit 17,686 detik. Hasil itu sesuai dengan seperti yang diharapkan Leclerc sebelum memulai sesi.
"Hungaroring lebih cocok dengan mobil kami. Namun sekali lagi, setiap akhir pekan, tampaknya ada kejutan dari satu atau tim lain. Jadi mari kita lihat.”