- Charles Leclerc kembali mengungkapkan kecintaannya pada Ferrari.
- Pembalap berpaspor Monako itu mengaku tak akan berpaling dari Tim Kuda Jingkrak meski diiming-imingi gaji tinggi.
- Charles Leclerc menyebut Ferrari dapat tempat spesial di hatinya.
SKOR.id - Charles Leclerc menegaskan akan tetap bertahan bersama Scuderia Ferrari meski ada tim yang menawarinya gaji tinggi.
Pembalap Scuderia Ferrari, Charles Leclerc, benar-benar cinta mati dengan tim yang bermarkas di Maranello tersebut.
Tak hanya ingin cepat memperpanjang kontrak dengan Ferrari, Leclerc enggan berpaling dari Tim Kuda Jingkrak.
Pembalap asal Monako tersebut mengaku nama Ferrari akan selalu mendapat tempat spesial di hatinya.
"Bagi saya, Ferrari selalu spesial," ujar Leclerc dikutip dari Speedweek. "Saya akan terus bersama tim impian saya sedari kecil."
"Saya ingin mencoba. Jika suatu saat ada hambatan, saya ingin kami melaluinya bersama-sama," tuturnya menambahkan.
Lulusan akademi Ferrari tersebut juga menegaskan akan bertahan meski ada tim yang menawarinya gaji dua kali lipat.
"Tidak ada tawaran yang dapat membuat saya berpaling. Saya sangat bahagia di sini dan ingin meraih impian yang saya buat sendiri."
"Saya tidak akan pindah jika belum berhasil mewujudkannya," ujar pembalap berusia 23 tahun tersebut.
Menurut informasi, dalam kontrak terbarunya, Leclerc menerima bayaran sebesar 12 juta euro (sekitar Rp209 miliar) semusim.
Jumlah tersebut "hanya" merupakan besaran gaji pokok alias belum termasuk dengan berbagai macam tunjangan.
Leclerc pun mulai menunjukkan peningkatan performa, musim ini, setelah jeblok pada F1 2020 lalu.
Dari dua balapan F1 2021, dia meraup 20 poin dan kini bercokol di peringkat keempat klasemen pembalap.
"Dulu, saya terbiasa memastikan semuanya berjalan baik. Tapi, sekarang saya paham, jauh lebih baik untuk bersabar dan berkembang secara bertahap."
"Saya akan tetap bahagia bahkan jika hanya memenangi satu balapan. Untuk itu, saya akan selalu berjuang mewujudkannya."
"Sudah menjadi mentalitas saya selalu berjuang untuk menang. Saya sama sekali tidak tertarik finis keempat atau kelima," tutur Leclerc.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Formula 1 Lainnya:
Penuh Drama di F1 GP Emilia Romagna 2021, Bos Red Bull Racing Tetap Memuji Sergio Perez
Bos Ferrari Senang Momen Manis 2 Tahun Lalu Terulang di F1 GP Emilia Romagna 2021
Menang di GP Emilia Romagna 2021, Bos Red Bull Sebut F1 2021 Start Terbaik Red Bull